Senin, 06 Mei 2019 20:36

Lawan Paling Jago bagi Guardiola: Barcelona-nya Enrique, Liverpool-nya Klopp

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pep Guardiola. (Foto: The National)
Pep Guardiola. (Foto: The National)

Manajer Manchester City, Pep Guardiola, blak-blakan seputar lawan terberat. Ada dua tim, yakni Barcelona-nya Luis Enrique dan Liverpool-nya Juergen Klopp.

RAKYATKU.COM - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, blak-blakan seputar lawan terberat sepanjang karier kepelatihannya. Ada dua tim, yakni Barcelona-nya Luis Enrique dan Liverpool-nya Juergen Klopp.

Guardiola empat kali melawan Barcelona bersama Bayern Muenchen dan Manchester City di Liga Champions. 

Pada semifinal 2014/15, Bayern kandas dengan agregat 3-5 usai kalah 0-3 di leg pertama di Camp Nou. Guardiola gagal mengantar Bayern memenangi Liga Champions selama tiga musim menduduki kursi pelatih.

Pertemuan Guardiola dengan bekas klubnya itu kembali tersaji di fase grup musim 2016/17. Manchester City kalah telak dengan skor 0-4, meski bisa membalas dengan kemenangan 3-1 di kandang sendiri.

Guardiola juga menyimpan perhatian kepada Liverpool. Sejak 2017/2018, The Reds selalu merepotkan Manchester City. Sejak saat itu, Guardiola hanya bisa memenangi dua dari enam pertemuan dengan Liverpool, di mana tiga di antaranya menderita kekalahan. 

Liverpool yang mengandaskan Manchester City di perempat final Liga Champions musim lalu dengan agregat 7-3. Sementara musim ini The Reds masih bersaing dengan The Citizens dalam perburuan juara Liga Inggris.

"Anda harus memberi kredit untuk titel-titel dan betapa hebatnya rival-rival kami," Guardiola di BBC Sport. 

"Di dalam karier saya sebagai seorang manajer, saya melawan tim-tim yang luar biasa dan sekarang ada dua yang 'wow'."

"Satu adalah Barcelona-nya Luis Enrique dengan Neymar, (Lionel) Messi, dan (Luis) Suarez di lini depan."

"Yang lain adalah Liverpool yang ini. Saya pikir mereka adalah dua tim terbaik yang pernah saya hadapi sebagai manajer."