RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Hasil penghitungan suara caleg DPRD Sulsel dari daerah pemilihan (dapil) 4 di Pemilu 2019, penuh dengan kejutan. PKS dan PDIP tersingkir, serta dua keluarga Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) gagal menyabet kursi.
Data penghitungan suara yang diperoleh Rakyatku.com di dapil 4 (Kabupaten Jeneponto, Banteng, Selayar), putra NA, M Fathul Fauzy meraih suara yang signifikan, yakni 16.843 suara melalui PSI. Total perolehan suara PSI tercatat 20.049. Namun, perolehan suara PSI itu tak bisa merebut kursi terakhir dari tujuh kursi yang diperebutkan di dapil 4.
Sementara adik NA, Andi Rilman Abdullah yang 'menunggangi' Partai Nasdem, perolehan suaranya jauh tertinggal dari Uji. Rilman cuma meraup 3.861 suara. Lantas siapa saja yang terpilih?
Kursi pertama diraih caleg Gerindra, Vonny Ameliani Suardi. Caleg perempuan nomor urut 1 ini mendulang 20.298 suara. Gerindra adalah parpol peraih suara terbanyak dengan jumlah 61.587.
Kursi kedua milik Partai Golkar dengan total perolehan suara 43.012. Caleg peraih suara terbanyak adalah Ince Langke. Mantan legislator DPRD Sulsel ini kembali melenggang dengan perolehan 9.939 suara.
Kursi ketiga jatah PKB. Ini adalah sejarah bagi PKB mendapat kursi dari dapil 4. Kursi ini bisa dipastikan milik Muhammad Sarif, mantan Sekda Pemkab Jeneponto. Sarif meraih suara terbanyak dengan perolehan 19.303 suara.
Selanjutnya adalah Nasdem dengan raihan 41.519 suara. Jumlah ini mengunci kursi keempat. Caleg peraih suara terbanyak adalah Ady Ansar dengan jumlah 15.477 suara.
Untuk kursi kelima milik Demokrat. Adalah Mulyadi Mustamu yang meraup suara terbanyak, yakni 16.032 suara. Total suara Demokrat sebesar 32.921 suara.
Dua kursi terakhir disabet PPP dan PAN. Caleg peraih suara terbanyak dari PPP adalah Sugiarti Mangun Karim (6.999 suara). Sementara dari PAN yakni Syamsuddin Karlos 13.908 suara.
Total perolehan suara PPP tercatat 25.561 sedangkan PAN sebesar 24.586 suara.
Khusus PDIP dan PKS, bisa dipastikan gagal melenggang ke DPRD Sulsel dari dapil 4 pada Pemilu 2019. PDIP meraih 24.118 suara sedangkan PKS 21.527 suara.