Minggu, 07 April 2019 11:45

Deretan Artis akan Edukasi Treatment Gigi di Femme and CBFW

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
drg Devya Linda (kiri) dan Ririn Ekawati.
drg Devya Linda (kiri) dan Ririn Ekawati.

Berbicara soal treatment, tidak hanya untuk wajah, kesehatan gigi pun juga perlu diperhatikan. 

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Berbicara soal treatment, tidak hanya untuk wajah, kesehatan gigi pun juga perlu diperhatikan. 

Edukasi terkait kesehatan gigi ini akan dijelaskan drg Devia Sy SpBM selaku founder Aesthetic Dental Clinic pada event the International Woman Exhibition Femme and Celebes Beauty Fashion Week (CBFW), pada Minggu sore ini (7/4/2019) pukul 15.00 wita. 

Menariknya, talkshow terkait kesehatan gigi ini akan menghadirkan deretan artis sebagai pembicara. Di antaranya Carendelano, Nindy Ayunda, Ririn Ekawati, dan Viena Mutia.

Acara ini mengangkat tema "Be The Reason Someone Smiles Today". Masing-masing pembicara akan berbagi ilmu terkait pentingnya menjaga kesehatan gigi kepada para pengunjung Femme and CBFW.  

Dokter Devia memaparkan bahwa kesehatan gigi itu sangat penting. Tidak hanya sehat, kesehatan gigi juga dapat membuat seseorang lebih cantik dan dan dapat membangkitkan kepercayaan diri. Sshingga, seseorang yang giginya sehat sangat mudah bersosialisasi. 

"Dengan gigi cantik dan rapi sesuai bentuk wajah, tentu membuat kita lebih cantik juga," ungkapnya. 

Untuk itu, dia menyarankan agar pemasangan veneer dilakukan sangat hati-hati. Banyak veneer sekarang bisa berubah warna dan mengakibatkan penumpukan kotoran yang berdampak buruk terhadap kesehatan gigi. Sehingga, berujung kepercayaan diri berkurang.

"Ini momen untuk mendapatkan edukasi pemilihan treatment gigi, perawatan gigi yang benar untuk membuat gigi tetap cantik," kata dia.