RAKYATKU.COM, BANTAENG - Tiga orang perwakilan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantaeng menghadiri Bimbingan Teknis Pemantapan Situng Pemilu 2019 di Hotel Holiday inn & Suites Jakarta, kemarin.
Kegiatan yang digelar sejak tanggal 26 Maret-1 April 2019 menghadirkan sejumlah peserta dari Kabupaten/Kota Se Indonesia.
KPU Kabupaten Bantaeng sendiri mengirimkan perwakilannya, di antaranya Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan, Lukman HS, Plt Kasubag Teknis dan Hupmas, Ahyani Basri dan Operator Situg, Novita Milasari.
Bimtek ini dibagi menjadi 2 sesi. Untuk KPU Bantaeng mengikuti sesi kedua, yakni tanggal 30-31 Maret 2019.
Plt Kasubag Teknis dan Hupmas, Ahyani Basri menuturkan, selepas Bimtek, pihaknya akan mempersiapkan uji coba aplikasi Situng pada tanggal 2 April 2019.
"Dari bimbingan teknis pemantapan Situng tersebut, sebagai bagian tools penting dalam memudahkan akses hasil C1 Ke DAA, dituangkan ke DA sampai ke DB, sebagai bagian transparansi olah data otomatis hasil dari proses per itemnya," jelasnya.
Setelah mengikuti Bimtek pemantapan Situng ini, kata dia, KPU Bantaeng akan melakukan uji coba tahap kedua pada Selasa (2/4/2019).
"Pasca bimtek pemantapan situng tersebut, lanjutkan pada ujicoba tahap kedua tanggal 2 April 2019 dan tahap ketiga pada tanggal 10 April 2019," ungkapnya.