Kamis, 28 Maret 2019 18:15

Dua Pelaku Pemerkosa Calon Pendeta Cantik Ditangkap

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Melinda Zidemi.
Melinda Zidemi.

Pelaku pemerkosaan dan pembunuhan calon pendeta muda, Melinda Zidemi, di Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, ditangkap. 

RAKYATKU.COM - Pelaku pemerkosaan dan pembunuhan calon pendeta muda, Melinda Zidemi, di Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, ditangkap. 

Kedua pelaku yang belum diketahui identitasnya itu ditangkap dalam perjalanan ke Palembang. 

"Pelakunya sudah ditangkap dua orang, sekarang langsung dibawa ke Mapolda," kata Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Supriadi.

Supriadi mengatakan, keduanya ditangkap oleh tim gabungan Subdit Jatanras dan Reskrim Polres Ogan Komering Ilir. Dua pelaku disebut tinggalnya tak jauh dari tempat kejadian. 

"Yang jelas pelaku udah diamankan. Tidak jauhlah dari sana (TKP). Kasus akan langsung dirilis Kapolda besok selesai salat Jumat," bebernya dikutip Detikcom, Kamis (28/3/2019).

Diberitakan sebelumnya, Melindawati ditemukan tewas di area kebun sawit dalam kondisi tanpa busana.

Korban yang merupakan warga Jalan Urip Sumoharjo, Sekojo Palembang. Korban diketahui akan segera menikah dengan tunangannya.