Senin, 25 Maret 2019 16:58

Komite Eksekutif: Joko Driyono Tetap Plt Ketua Umum PSSI

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Joko Driyono. (Foto: Detik.com)
Joko Driyono. (Foto: Detik.com)

Anggota Komite Eksekutif (exco) PSSI, Refrizal, menyamaikan Joko Driyono tetap menjadi Plt Ketua Umum PSSI. 

RAKYATKU.COM, JAKARTA - Anggota Komite Eksekutif (exco) PSSI, Refrizal, menyamaikan Joko Driyono tetap menjadi Plt Ketua Umum PSSI. 

Jokdri, sapaan akrab Joko Driyono, sempat disebut nonaktif dari Plt Ketua Umum PSSI oleh anggota exco, Gusti Randa. 

Itu usai Jokdri mengeluarkan Surat Keputusan (SK) tentang penugasan kepada Gusti pada Selasa (19/3), di sela-sala drawing delapan besar Piala Presiden 2019. 

Dalam surat bernomor 1015/UDN/568/III-2019 itu dijelaskan Gusti memiliki dua tugas penting, yaitu yang pertama untuk dan atas nama Ketua Umum menjalankan roda organisasi PSSI dan mengambil langkah-langkah khusus yang diperlukan. 

Gusti pun sempat menyebut dirinya sebagai Plt Ketua Umum PSSI. Namun, Gusti kemudian meralat ucapannya.

Refrizal kemudian menegaskan Gusti bukan Plt Ketua Umum dan Jokdri tetap menjabat sebagai Plt Ketua Umum.

"Jadi, ini seperti tugas biasa yang diberikan kepada exco, seperti Ibu Papat Yunisal yang mendapat tugas dari Ketum untuk mengurusi sepak bola wanita. Untuk penetapan Plt Ketua Umum kan juga harus melalui rapat exco. Nah, ini tiba-tiba kok ada omongan terdapat rapat exco (tanggal 19 Maret 2019) untuk hal itu, padahal tidak ada," ujar Refrizal.

"Pak Gusti bukan Plt Ketua Umum, jabatan itu tetap dipegang Pak Joko Driyono. Karena kan sekarang Pak Joko sedang bolak-balik berurusan dengan masalah hukumnya seperti yang kita tahu. Jadi Pak Joko tidak mundur dari jabatannya sebagai Plt ketum PSSI," dia menegaskan. 

Sumber: Detik.com