Minggu, 17 Maret 2019 17:45

Apakah Gatal di Ketiak Tanda Peringatan Kanker Payudara?

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
INT
INT

Pada dasarnya, ketiak yang gatal kemungkinan disebabkan oleh kondisi biasa seperti kebersihan yang buruk atau dermatitis.

RAKYATKU.COM - Anda perlu waspada jika kerap merasa gatal di area ketiak! Bisa jadi itu pertanda kanker payudara.

Pada dasarnya, ketiak yang gatal kemungkinan disebabkan oleh kondisi biasa seperti kebersihan yang buruk atau bahan kimia. Tapi dalam beberapa kasus, gatal bisa menjadi tanda limfoma atau radang kanker payudara.

Limfoma adalah kanker pada sistem limfatik. Ini dapat menyebabkan pembengkakan kelenjar getah bening, biasanya di ketiak, selangkangan, atau leher.

Sementara kanker payudara adalah kanker yang berkembang di sel-sel payudara. Nah radang kanker payudara adalah suatu bentuk kanker payudara yang langka, yang dapat menyebabkan gejala gatal.

Gatal gejala kanker
Meskipun gatal di ketiak bisa menjadi gejala kanker payudara yang meradang, ini biasanya disertai dengan tanda dan gejala lain yang nyata.

Itu dapat mencakup:

  • Perubahan kulit seperti penebalan yang membuat kulit payudara terlihat dan terasa seperti kulit jeruk.
  • Pembengkakan yang membuat satu payudara terlihat lebih besar dari yang lain.
  • Satu payudara terasa lebih berat dan lebih hangat dari yang lain.
  • Satu payudara mengalami kemerahan yang menutupi lebih dari sepertiga payudara.

Penyebab umum ketiak gatal
Selain kanker, ketiak gatal kemungkinan disebabkan oleh penyebab lain, seperti kebersihan buruk, infeksi kulit, biang keringat, pisau cukur yang tumpul, bra, dan bahan kimia seperti sabun, deodoran, atau deterjen.

Jika Anda merasa ketiak yang gatal bisa menjadi indikasi kanker, bicarakan dengan dokter Anda! Setelah diagnosis, dokter Anda dapat merekomendasikan perawatan untuk mengatasi segala kondisi yang menyebabkan gatal.