Sabtu, 09 Maret 2019 09:27

Di Hadapan Masyarakat Tana Toraja, Wagub Sulsel Tekankan Soal Wisata Halal

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ist.
Ist.

Beberapa perwakilan masyarakat Tana Toraja menghadiri pertemuan untuk membahas polemik wisata halal dengan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

RAKYATKU.COM - Beberapa perwakilan masyarakat Kabupaten Tana Toraja menghadiri pertemuan untuk membahas polemik wisata halal dengan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman di ruang kerja Gubernur Sulsel di Tator.

Andi Sudirman Sulaiman menuturkan, mengenai polemik wisata halal akan dikembalikan kepada pemerintah setempat, dan DPRD kabupaten sebagai wakil rakyat. 

"Ada diskusi pro kontra tentang wisata halal di medsos. Tapi pada intinya provinsi kembalikan ke Pemkab dan DPRD Toraja," kata Andi Sudirman.

Dirinya mengaku, bersama Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah fokus untuk membantu dalam mengembangkan sektor pariwisata di Toraja.

Adanya isu jika wisata halal merupakan jalan bagi pemerintah provinsi Sulsel untuk menggeser nilai nilai budaya dan adat istiadat Toraja, kata sudirman, itu hanyalah hoaks,

Dirinya pun meminta masyarakat untuk mendukung komitmen Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel pada pembangunan infrastruktur dan kemajuan pariwisata di Toraja.

Sementara itu, Bupati Tana Toraja, Nicodemus Biringkanae menuturkan, sampai saat ini pihaknya belum tahu menahu mengenai konsep wisata halal.

"Sampai saat ini, belum sekalipun kami menerima undangan dari Gubernur Sulsel untuk membahas rencana realisasi wisata halal ini. Sehingga dapat dikatakan bahwa wisata halal tersebut masih terbatas pada wacana," ungkapnya.

Nicodemus berharap, dengan adanya penjelasan dari Wagub sulsel dapat mengakhiri polemik wisata halal yang berkembang akhir-akhir ini.

"Kita komitmen bersama-sama mendukung pemerintah dalam mewujudkan kemajuan pariwisata di Kabupaten Tana Toraja," tukasnya.