Senin, 25 Februari 2019 14:39

Pemkot Parepare Desak Mantan Kadis Kesehatan Kembalikan Dana yang Raib

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pemkot Parepare Desak Mantan Kadis Kesehatan Kembalikan Dana yang Raib

Pemerintah Kota Parepare meminta agar mantan Kepala Dinas Kesehatan Parepare, Muhammad Yamin memberikan kepastian pengembalian anggaran Dinas Kesehatan yang raib selama ia menjabat.

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Pemerintah Kota Parepare meminta agar mantan Kepala Dinas Kesehatan Parepare, Muhammad Yamin memberikan kepastian pengembalian anggaran Dinas Kesehatan yang raib selama ia menjabat.

“Nanti kita akan minta kepastian kepada oknum tersebut, kapan dananya akan dikembalikan. Jika terbayar gaji petugas Call Centre 112 dan Kader Posyandu, segera diserahkan,” ujar Sekretaris Daerah Pemkot Parepare, Iwan Asaad, Senin (25/2/2019).

Langkah ini, kata dia, merupakan bentuk respons terhadap aksi masyarakat sejak beberapa hari terakhir terkait pembayaran gaji staf Call Centre 112 yang belum dibayarkan. 

Terakhir, aksi dari berbagai elemen masyarakat berlangsung di Kantor Wali Kota Parepare, DPRD Parepare, dan Kejari, siang tadi.

Pelaksana tugas (Plt) Kadis Kesehatan Parepare ini menjelaskan, jika pemerintah kota menganggarkan pembayaran ulang untuk gaji para petugas call Centre akan menjadi pelanggaran.

“Ini akan jadi temuan, olehnya itu kami fokus agar oknum yang bersangkutan segera melakukan pengembalian,” jelas dia.