Senin, 25 Februari 2019 05:00

Komunitas Pejalan Indonesia Gelar Silaturahmi 'Kampoeng Pejalan'

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Komunitas Pejalan Indonesia Gelar Silaturahmi 'Kampoeng Pejalan'

Pejalan Indonesia Chapter Makassar menggelar silaturahmi bertajuk Kampoeng Pejalan yang ketiga di kawasan Benteng Somba Opu, Makassar. 

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Komunitas Pejalan Indonesia Chapter Makassar menggelar silaturahmi bertajuk Kampoeng Pejalan yang ketiga di kawasan Benteng Somba Opu, Makassar. 

Kegiatan komunitas traveling digelar selama tiga hari, mulai dari tanggal 22 hingga 24 Februari 2019.

Gelaran Kampoeng Pejalan yang dilaksanakan Pejalan Indonesia Chapter Makassar ini dihadiri sekitar 200 orang perwakilan seluruh chapter Pejalan Indonesia

Koordinator Kampoeng Pejalan, Ayusita mengatakan, kegiatan ini merupakan ketiga kalinya. Sebelumnya digelar di Kota Parepare dan Kabupaten Wajo.

"Ini adalah tahun ketiga diselengarakan acara Kampoeng Pejalan. Tahun ini yang menjadi tuan rumah adalah Makassar dan kami memilih lokasi di Benteng Somba Opu karena kami anggap lokasi ini strategis," kata Ayusita.

Ayusita menambahkan, kegiatan ini bertujuan untuk melahirkan pucuk pemimpin baru pejalan Indonesia.

"Selain silaturahmi seluruh chapter pejalan, kegiatan ini juga digelar sebagai momentum pergantian ketua pejalan Indonesia," tambanya.

Ayusita berharap, di usia tiga tahun komuntas ini, para pejalan yang tersebar di seluruh wilayah Nusantara tetap sejalan.

"Harapan saya semoga Pejalan tetap sejalan sesuai dengan tema KP3 yaitu sejalan dalam pejalan," pungkasnya