Senin, 28 Januari 2019 20:30

Reses di Bontoala Tua, RPG Disambut Gembira Warga

Muh. Taufik
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Reses di Bontoala Tua, RPG Disambut Gembira Warga

Legislator DPRD Sulsel, Rudy Pieter Goni (RPG) menggelar reses, Senin (29/1/2019). RPG menemui sejumlah konstituennya di bilangan Bontoala Tua, Kota Makassar. Dalam reses ini, sejumlah warga merespon

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Legislator DPRD Sulsel, Rudy Pieter Goni (RPG) menggelar reses, Senin (29/1/2019). RPG menemui sejumlah konstituennya di bilangan Bontoala Tua, Kota Makassar. Dalam reses ini, sejumlah warga merespon positif kedatangan RPG.

Syaharuddin misalnya, Ketua RT 02 RW 05 Kelurahan Bontoala Tua ini mengaku, dia dan warganya sangat senang dengan kedatangan RPG. Dia berharap, RPG bisa memperjuangkan program pemerintah dalam rangka peningkatan kesejahteraan warga di wilayahnya.

Menurut Syaharuddin, dengan hadirnya RPG di wilayah Bontoala Tua, juga sekaligus menjawab kerinduan warga akan kehadiran wakil rakyat di wilayah mereka.

"Kita merasa bersyukur pak Rudy Pieter Goni datang disini dengan kapasitasnya sebagai wakil rakyat di DPRD Sulsel. Ini menjawab kerinduan masyarakat disini. Kami ingin pak Rudy Pieter Goni memperjuangkan hak-hak rakyat seperti mempermudah masyarakat dalam memperoleh perizinan usaha kecil menengah, dan kami berharap pak Rudy Pieter Goni mendorong pemerintah membuka lapangan kerja bagi masyarakat kecil," ungkapnya.

Warga lainnya, Ayyub mengatakan, dengan hadirnya RPG di lapangan menunjukkan komitmen Sekretaris PDIP Sulsel bagi masyarakat, khususnya di wilayah yang menjadi daerah pemilihannya. Selain itu, lanjut Ayyub, ini juga menjadi bukti bahwa RPG adalah politisi yang sarat pengalaman.

"Kehadiran pak Rudy Pieter Goni dalam rangka reses dan bertatap muka mampu mengubah peta politik disini. Pengalaman yang dimilikinya telah berhasil meyakinkan warga jika dia mampu menjalankan tugasnya," sebut Ayyub.

Di hadapan warga kelurahan Bontoala Tua, RPG mengaku senang menerima aspirasi masyarakat, kelurahan Bontoala Tua. RPG juga berharap mampu memaksimalkan tugas-tugasnya sebagai anggota DPRD Sulsel.

"Saya sangat bangga dan senang hadir di tempat ini dalam rangka menjalankan tugas saya sebagai wakil rakyat. Ini reses saya yang kedua belas. Reses ini adalah wajib saya jalankan sebagai wakil rakyat, karena dibiayai negara dan saya wajib meneruskan aspirasi masyarakat ke pemerintah Propinsi. Sebab, masyarakat wajib merasakan program pemerintah," tegasnya.