Sabtu, 26 Januari 2019 20:50

"Jika Tak Beri Bukti, Jangan Maju", IYL Soal Dukungannya ke Prabowo-Sandi

Eka Nugraha
Konten Redaksi Rakyatku.Com
"Jika Tak Beri Bukti, Jangan Maju", IYL Soal Dukungannya ke Prabowo-Sandi

Ichsan Yasin Limpo (IYL) akhirnya buka suara. Untuk pertama kalinya, mantan Bupati Gowa dua periode tersebut berkomentar soal dukungannya terhadap pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno di

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Ichsan Yasin Limpo (IYL) akhirnya buka suara. Untuk pertama kalinya, mantan Bupati Gowa dua periode tersebut berkomentar soal dukungannya terhadap pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno di Pilpres 2019.

Menurut IYL, dasar dirinya menjatuhkan pilihan terhadap pasangan nomor urut dua tersebut dilandasi dari karakter komitmen dan konsisten yang selama ini dipegang teguh olehnya.

"Alasan saya sederhana, saya ini orang yang punya komitmen dan konsisten. Sehingga kalau ada pemimpin yang sudah cedera janji, semua tidak bisa dia buktikan apa yang sebelumnya dijanjikan, masa saya mau gadaikan lagi kecerdasan saya lima tahun kedepan," ungkap IYL saat ditemui Rakyatku.com di sela-sela kumpul akbar komunitas Rezeki Sejuta Bintang (RSB) di Lapangan Karebosi, Makassar, Sabtu sore (26/1/2019).

IYL pun blak-blakan. Menurutnya, jika seorang pemimpin yang tak bisa memberikan bukti, harusnya tak maju lagi dalam sebuah kontestasi politik.

"Menurut kecerdasan saya, bukan malah maju (jika tak bisa memberikan bukti). Bahkan harusnya mundur sebelum jabatan itu selesai," beber Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel ini.

Apalagi, kata IYL, jika seluruh masyarakat Indonesia sudah mengetahui tipikal dan cara memimpinnya, harusnya pemimpin seperti itu memberikan kesempatan kepada putra terbaik bangsa yang lainnya.

"Apalagi kita semua tahu bahwa semua yang dijanjikan tidak ada yang bisa dibuktikan. Pasti akan terjadi hal yang sama lagi (jika dipilih). Ini pemimpin negara, pemimpin rakyat," tutupnya.