RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Ada sejumlah momen menarik antara Ichsan Yasin Limpo (IYL) dengan Idris Manggabarani (IMB) dalam acara kumpul akbar komunitas Rezeki Sejuta Bintang (RSB), di Lapangan Karebosi, Makassar, Sabtu (26/1/2019).
Acara kumpul akbar itu, baru dimulai sekitar pukul 16.30 Wita. Namun, puluhan anggota RSB sudah lebih awal memadati lapangan di depan tribun. Puluhan tokoh masyarakat dan tokoh politik, sudah mengisi kursi kosong yang sudah ditentukan.
Grup musik Sabyan Gambus, sudah menyanyikan tiga lagu. Tibalah waktunya acara kumpul akbar RSB dimulai. Dua pembawa acara, membuka acara tersebut.
Penggagas RSB, Ichsan Yasin Limpo membawakan sambutannya. Sekitar 15 menit Ichsan berbicara di atas panggung.
Setelah itu, Ichsan memanggil Sandiaga Salahuddin Uno. Sandi muncul dari balik panggung. Ikut di belakang Sandi, Idris Manggabarani dan Andry Arief Bulu.
Sandiaga lalu disilakan oleh Ichsan untuk membawakan sambutan. Ichsan berdiri di samping Sandi. Beberapa saat, mantan Bupati Gowa dua periode memanggil Idris untuk ikut naik di atas panggung.
Ichsan memegang pundak Idris. Keduanya, berdiri di sisi kiri Sandiaga hingga sambutannya selesai.
Tidak sampai di situ. Usai Sandiaga menutup sambutannya, Ichsan lalu mengajak Idris foto bareng Sandiaga, dengan latar puluhan ribu anggota RSB. Hanya ketiganya saja yang foto bareng. Tidak ada tokoh politik lain yang ikut diajak naik ke atas panggung.
Kemesraan Ichsan dan Idris berlanjut. Keduanya lalu duduk di kursi VIP. Ichsan di tengah. Idris duduk di sisi kirinya. Sandiaga di sebelah kanan.
Terlihat, Ichsan dan Idris hanya sekali berbisik di waktu ini. Ichsan lalu meletakkan telapak tangannya di paha Idris. Hingga akhirnya Sandiaga Uno meninggalkan lokasi.
Namun ternyata, ada momen menarik antara Ichsan dan Idris lainnya di lokasi yang sama. Sayangnya momen ini tidak tertangkap kamera jurnalis.
Yakni ketika Sandiaga Uno berada di tenda VIP, yang letaknya berada di belakang panggung. Di situ, Sandiaga Uno duduk diapit antara Ichsan dan Idris. Ketiganya lalu berpegangan tangan lalu kemudian diangkat.
Sekadar diketahui, belakangan ini menguat kabar Ichsan Yasin Limpo akan menduduki kursi Ketua DPD Gerindra Sulsel, yang saat ini dipegang Idris Manggabarani.
Jika memang isu tersebut benar, IMB, panggilan akrabnya, mengaku tak ada masalah. Jabatan baginya ibarat debu yang melekat di kulit, sewaktu-waktu bisa hilang.
"Alhamdulillah, kalau bisa semuanya bagus (seluruh elemen partai menerima), saya tidak ada masalah. Bagai debu di kulit-kulit saya itu (jabatan)," kata Idris kepada Rakyatku.com.