RAKYATKU.COM - Calon wakil presiden Ma'ruf Amin pasang badan atas segelintir pihak yang tak mengakui keberhasilan pemerintahan Presiden Jokowi.
Ma'ruf yang berpasangan dengan Jokowi di Pilpres 2019 itu malah berseloroh bahwa pihak yang disebutnya itu tengah tidur atau tidak mau tahu terkait keberhasilan petahana.
"Pesan saya. Pertama, bagaimana memberi pemahamaan tentang prestasi pak Jokowi ke masyarakat. Meskipun bagi yang menafikan prestasi itu saya sebut orang itu ngantuk atau tidur," kata Ma'ruf dalam sambutannya pada deklarasi relawan Milenial Religius Center atau MRC di Kalimantan Selatan, Sabtu (26/1/2019).
Ma'ruf mengatakan, Jokowi telah membangun pondasi tentang masa depan Indonesia. Sehingga penting, kata Mustasyar PBNU itu, untuk masyarakat merasakan kelanjutan pembangunan yang sudah secara masif dilaksanakan selama pemerintahan empat tahun belakangan.
"Pondasi dan kelanjutannya dalam satu kesatuan. Maka supaya berlanjut saya dan Jokowi harus terpilih," kata dia.
Dalam kesempatan tersebut, Ma'ruf juga, mengingatkan maraknya hoaks pada waktu masa kampanye. Ia meminta, para relawan atau pendukungnya untuk menangkal kabar bohong itu.
"Hoaks saya pesankan di mana - mana. Sebab itu penyakit yang berkembang di masyarakat. Merugikan," kata Ma'ruf.