RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Direktorat Penggalangan Nasional Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Agus Arifin Nu'mang menyebut, Ichsan Yasin Limpo sudah berpikir masak-masak sebelum memutuskan untuk mendukung Prabowo-Subianto.
"Pak IYL tidak sembarang memutuskan dukungan. Pasti analisanya jauh dan mendalam," kata Agus kepada Rakyatku.com, Sabtu (19/1/2019).
Agus yang pernah sama-sama di Partai Golkar, menyebut IYL punya perhitungan yang matang sebelum mengambil keputusan politik. Termasuk saat memutuskan untuk memenangkan Prabowo-Sandi.
"Apalagi beliau bukan pengurus partai dan caleg," tambah mantan wakil gubernur Sulsel dua periode ini.
Direktur Nurani Strategic, Nurmal Idrus menyebut, bergabungnya eks calon gubernur Sulsel itu dianggap akan memberikan banyak keuntungan bagi pasangan 02.
"Setidaknya dia punya basis dukungan yang jelas, seperti yang tergambar di Pilgub Sulsel kemarin," kata Nurmal.
Pada Pilgub Sulsel 2018 lalu, IYL yang berduet dengan Andi Mudzakkar alias Andi Cakka berada di posisi ketiga dari empat pasang yang bertarung. IYL-Cakka mendulang 807.330 suara.
Dijelaskan Nurmal, dari perolehan suara itu, mantan bupati Gowa dua periode mendapat dukungan mayoritas di basis suaranya. Ditambah lagi, pendukung fanatik "Punggawa" juga banyak tersebar di kabupaten/kota lainnya di Sulsel.
"IYL mengontrol suara di Gowa, yang menjadi wilayah dengan jumlah pemilih terbanyak ketiga di Sulsel. Selain itu, keluarga Yasin Limpo juga masih punya pendukung tradisional yang tersebar di Sulsel," jelas eks ketua KPU Kota Makassar ini.