Kamis, 10 Januari 2019 02:30

Pelebaran Jalan Trans Sulawesi Lamban, Kadis PU Lutra: Kami Sudah Didenda

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani saat meninjau pelebaran jalan Trans Sulawesi.
Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani saat meninjau pelebaran jalan Trans Sulawesi.

Proyek pelebaran jalan Trans Sulawesi lewat dari target. Pekerjaan itu seharusnya rampung akhir Desember 2018.

RAKYATKU.COM,LUWU UTARA - Proyek pelebaran jalan Trans Sulawesi lewat dari target. Pekerjaan itu seharusnya rampung akhir Desember 2018.

Pelebaran jalan dikerjakan sejak November 2018 lalu dan masih berlangsung sampai saat ini.

"Jalan yang sudah dikerjakan satu kilometer dengan lebar empat meter sebelah kiri dari Bandara Andi Jemma Masamba ke arah Polres Lutra. Sebelah kanan jalan dikerjakan baru 300 meter dengan lebar 3,25 meter," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Luwu Utara, Suaib Mansur, Rabu (9/1/2019).

Dia mengatakan proyek pelebaran jalan ini menggunakan dana dari APBN sebesar Rp9,1 miliar. Suaib berharap, pekerjaan benar-benar bisa dirampungkan pada akhir Januari 2019. Dia mengaku sudah kena denda atas keterlambatan pekerjaan tersebut.

Proyek pelebaran jalan ini dilakukan dari Kelurahan Bone ke Kelurahan Kasimbong (Bone Tua) atau dari lampu merah dekat rumah jabatan bupati sampai pada lampu merah Kurri-kurri. Proyek ini dikerjakan PT Autorindo Adhibrata Resource dengan konsultan supervisi PT Wesitan Konsultan Pembangunan.