Jumat, 12 September 2025 12:10

Sekretaris Komisi III DPRD Wajo, Feri Santu Kawal Proyek Jalan Pekkae–Canru

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sekretaris Komisi III DPRD Wajo, Feri Santu Kawal Proyek Jalan Pekkae–Canru

“Ini jalan untuk masyarakat. Saya bersama PPK dan pihak terkait akan mengawal penuh dari awal hingga selesai. Proyek ini adalah amanah, jadi harus benar-benar diperhatikan,”

RAKYATKU.COM, WAJO-- Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Wajo yang juga Sekretaris Fraksi Gerindra, Feri Saputra Santu, turun langsung melakukan Mutual Check Awal (MC-0) pada pekerjaan rekonstruksi jalan Pekkae–Canru, Kecamatan Sabbangparu, Kamis (11/9/2025).

Proyek jalan dengan panjang 910 meter, lebar 4,5 meter, dan konstruksi beton tersebut menelan anggaran Rp2.803.089.069 dari APBD Wajo 2025.

Dalam peninjauan itu, Feri didampingi Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), penyedia jasa, serta tim pengawasan. Ia menegaskan bahwa MC-0 adalah tahapan penting yang wajib dilakukan untuk memastikan kondisi awal sebelum proyek dimulai.

Baca Juga : Wakil Bupati Wajo Hadiri Peresmian 166 Sekolah Rakyat oleh Presiden Prabowo

“Ini wajib kita lakukan. Kita harus tahu kondisi awal jalan agar perbaikan sesuai rencana kerja dan realisasi di lapangan,” tegasnya.

Feri menekankan bahwa ruas Pekkae–Canru merupakan jalur vital dan padat digunakan masyarakat, sehingga kualitas pengerjaan tidak boleh main-main.

“Ini jalan untuk masyarakat. Saya bersama PPK dan pihak terkait akan mengawal penuh dari awal hingga selesai. Proyek ini adalah amanah, jadi harus benar-benar diperhatikan,” ujarnya dengan tegas.

Baca Juga : DPRD Wajo Gelar Tabligh Akbar Peringatan Isra Mi’raj, Wakafkan 200 Al-Qur’an

Ia pun mengingatkan kontraktor dan pelaksana agar menjalankan pekerjaan sesuai dengan spesifikasi dan RAB yang telah ditetapkan.

“Tidak ada alasan untuk mengurangi kualitas. Kerjakan dengan baik, sesuai rencana, demi hasil yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,” tandas Feri. 

#DPRD Wajo #pemkab wajo