GOWA — Menjelang pelaksanaan Beautiful Malino 2025, Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mulai berkantor di Kecamatan Tinggimoncong, Kamis (3/7/2025). Langkah ini dilakukan untuk memastikan seluruh kesiapan event pariwisata tahunan tersebut berjalan maksimal tanpa mengganggu jalannya pelayanan pemerintahan.
“Hari ini kita mulai berkantor di Malino, karena Beautiful Malino tinggal beberapa hari lagi. Kehadiran langsung di lokasi penting agar bisa memantau langsung persiapan tanpa menghentikan pelayanan publik,” ungkap Bupati Husniah.
Pada hari pertamanya berkantor di Malino, Bupati Gowa langsung menggelar rapat bersama jajaran direksi PT Punggawa Bakti Gowa Mandiri, perusahaan daerah yang berperan dalam pengembangan potensi ekonomi lokal. Dalam rapat tersebut, Bupati menunjuk Ardiansyah Arsyad, Ketua KADIN Gowa, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama, menggantikan jajaran lama periode 2021–2025.
Baca Juga : Pengurus DWP Gowa 2024–2029 Resmi Dikukuhkan
“Kami menunjuk Pak Ardiansyah sebagai Plt Dirut untuk memulai penyegaran manajemen di tubuh Perusda. Tujuannya agar lebih fokus menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD),” tegas Husniah.
Bupati menyampaikan harapannya agar pimpinan baru Perusda mampu mengambil langkah konkret dan produktif demi kemajuan ekonomi daerah. Seleksi terbuka untuk direksi definitif juga akan segera dilaksanakan oleh Pemkab Gowa.
“Potensi daerah kita sangat besar. Perusda harus dikelola secara profesional dan berorientasi pada profit daerah. Kami ingin melihat gebrakan nyata di tahun 2025 ini,” ujarnya.
Baca Juga : Bupati Gowa Resmikan Bantuan Bedah Rumah hingga Usaha Mandiri
Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Azis, menambahkan bahwa penunjukan Plt ini penting dilakukan karena masa jabatan direksi sebelumnya telah memasuki tahun terakhir. Sementara itu, pemerintah akan membuka seleksi untuk memilih jajaran direksi baru secara resmi.
“Langkah ini sebagai bentuk keberlanjutan pengelolaan Perusda agar tetap berkontribusi dalam peningkatan PAD. Keberadaan Perusda sangat strategis untuk menopang kemandirian fiskal daerah,” jelas Andy Azis.
Rapat tersebut turut dihadiri oleh jajaran Direksi PT Punggawa Bakti Gowa Mandiri serta beberapa pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa.