GOWA – Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, meninjau langsung pelaksanaan program Gowa Bersih atau Annangkasi di Jembatan Kembar, Sungguminasa, Sabtu (8/3). Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan program berjalan optimal sesuai komitmen bersama Bupati Gowa, Hj. Sitti Husniah Talenrang.
Sejak pagi, Darmawangsyah mengunjungi beberapa titik strategis, termasuk Jalan Sultan Hasanuddin hingga Batas Kota Gowa. Ia menilai program Annangkasi mulai menunjukkan hasil positif dengan meningkatnya kebersihan di berbagai wilayah.
“Hari ini saya berkeliling untuk memastikan program ini berjalan baik. Alhamdulillah, dari hasil pemantauan, Gowa terlihat lebih bersih dan indah,” ujarnya.
Baca Juga : Bupati Gowa Minta Kades dan Lurah Aktif Sukseskan 100 Hari Kerja
Darmawangsyah mengapresiasi kerja Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gowa dan Satpol PP yang turut menjaga kelancaran program. Menurutnya, Gowa Bersih bukan sekadar target 100 hari kerja, tetapi pondasi untuk kebersihan berkelanjutan.
“Kami berharap program ini terus berjalan dengan semangat gotong royong antara pemerintah dan masyarakat,” tambahnya.
Program Annangkasi mencakup lima aspek utama: Bersih, Cerdas, Sejahtera, Sehat, dan Aman. Selain pembersihan lingkungan, pemerintah juga mengembangkan bank sampah dan mendorong penggunaan produk ramah lingkungan.
Baca Juga : Bupati Gowa Dorong Inklusi Keuangan Lewat Digitalisasi
Darmawangsyah mengajak masyarakat berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan. “Kami tidak bisa bekerja sendiri. Kebersihan Gowa adalah tanggung jawab bersama,” tandasnya.