RAKYATKU.COM, WAJO – Ketua DPRD Wajo, Firmansyah Perkesi, bersama Bupati Wajo, Andi Rosman, dan Wakil Bupati, dr. Baso Rahmanuddin, melakukan kunjungan ke Pasar Mini Sengkang pada Selasa (4/3/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau kondisi pasar serta menyerap langsung aspirasi pedagang.
Dalam kesempatan tersebut, rombongan menyusuri area pasar dan berdialog dengan pedagang.
Baca Juga : Hadiri Sertijab Bupati Wajo, Dewan Harap Kepemimpinan yang Baru Bawa Kemajuan
Ketua DPRD Wajo, Firmansyah Perkesi, menegaskan komitmennya untuk mendukung kebijakan yang dapat meningkatkan kesejahteraan pedagang dan kenyamanan pembeli.
Menariknya, kunjungan ini juga menjadi yang pertama bagi Bupati dan Wakil Bupati Wajo setelah resmi dilantik pada 20 Februari 2025 lalu.
Kunjungan ini turut dihadiri Sekda Wajo, para kepala OPD, Camat Tempe, serta Lurah Sengkang.
BERITA TERKAIT
-
Sambut Pemimpin Baru Wajo, DPRD: Mari Berikan Dukungan Bupati dan Wakil Bupati Menjalankan Program Pembangunan
-
Jelang Ramadan, Polres Wajo Gelar Baksos Polri Presisi
-
Anggota DPRD Minta Pemda Wajo Pastikan Pembayaran TPP ASN Tepat Waktu
-
Disdikbud Wajo Gelar Lomba Non Akademik Asta Karya Pencarian Bakat dan Talenta Sejak Dini