Minggu, 02 Maret 2025 16:33

PLN Indonesia Power UBP Barru Kembali Raih PROPER Hijau, Bukti Komitmen Kelola Lingkungan dan Sosial

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
PLN Indonesia Power UBP Barru Kembali Raih PROPER Hijau, Bukti Komitmen Kelola Lingkungan dan Sosial

Manager Unit PLN Indonesia Power UBP Barru, Ahmad Burhani, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas pencapaian ini.

RAKYATKU.COM, BARRU - PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Barru kembali meraih penghargaan bergengsi PROPER Hijau dari Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) Republik Indonesia.

Ini merupakan kali kedua secara berturut-turut UBP Barru berhasil mempertahankan prestasi tersebut, menegaskan komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian lingkungan dan memberdayakan masyarakat.

Penghargaan PROPER Hijau ini diberikan sebagai apresiasi atas upaya berkelanjutan PLN Indonesia Power UBP Barru dalam menerapkan teknologi ramah lingkungan, meningkatkan efisiensi energi, serta aktif dalam program penghijauan dan rehabilitasi ekosistem.

Baca Juga : Bersama Masyarakat, PLN Indonesia Power UBP Barru Ciptakan Pantai Lasonrai yang Bersih dan Lestari

Selain itu, perusahaan juga dinilai berhasil menjalankan berbagai program pemberdayaan masyarakat yang memberikan dampak positif bagi ekonomi dan kesejahteraan sosial di wilayah sekitar.

Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang telah menunjukkan komitmen tinggi dalam pengelolaan lingkungan. "Perusahaan yang mampu mengelola lingkungan dengan baik akan menjadi bagian dari kelompok perusahaan berkelas dunia," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa PROPER bukan sekadar penghargaan, tetapi juga dorongan bagi perusahaan untuk terus meningkatkan ketaatan terhadap regulasi lingkungan dan melakukan inovasi ekologis.

Baca Juga : PT PLN Indonesia Power UBP Barru Salurkan Bantuan Pemberdayaan Petambak

Manager Unit PLN Indonesia Power UBP Barru, Ahmad Burhani, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas pencapaian ini.

"Kami sangat bersyukur dan bangga dapat meraih Proper Hijau. Ini semua merupakan hasil kerja keras dari seluruh tim di PLN Indonesia Power UBP Barru. Semoga di tahun berikutnya kita bisa meraih hasil yang lebih maksimal lagi, bahkan meraih PROPER Emas," tuturnya, Minggu (2/3/2025).

Keberhasilan ini menunjukkan eksistensi PLN Indonesia Power UBP Barru sebagai perusahaan energi yang tidak hanya berfokus pada kinerja operasional, tetapi juga memiliki tanggung jawab besar terhadap kelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga : PT PLN Indonesia Power UBP Barru Salurkan Bantuan Pemberdayaan Petambak

PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar di Asia Tenggara, yang merupakan Sub Holding dari BUMN kelistrikan, PT PLN (Persero). Perusahaan ini berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan, sejalan dengan visi The NEW PLN 4.0 UNLEASHING ENERGY and BEYOND.

#PT PLN Indonesia Power UBP Barru