GOWA --- Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengikuti Pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) dalam rangka Penyempurnaan Rancangan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2025-2029 secara virtual di Ruang Kerja Bupati Gowa, Kantor Bupati Gowa, Senin (30/12).
Ia mengatakan Musrenbangnas RPJMN ini dilakukan untuk menyusun rencana pembangunan nasional selama lima tahun kedepan yang mengacu pada visi misi Presiden dan Wakil Presiden yaitu Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045.
“Hari ini kita mendengarkan arahan bapak Presiden terkait Rencana Pembangunan Nasional RPJMN yang akan menjadi pedoman, arah pembangunan 5 tahun kedepan. Ini menjadi sangat strategis untuk melihat rancangan Indonesia sekaligus Program Prioritas Pembangunan yang akan dikerjakan dan tentunya kita akan menjadikan pedoman untuk wilayah Kabupaten Gowa,” ungkapnya.
Baca Juga : 5.000 Pelari Ramaikan Gowa Run 2025
Dirinya menyampaikan, ada 8 misi asta cita, 17 program prioritas nasional, dan 8 program yang dicanangkan oleh pemerintah pusat dibawah kepemimpinan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Sehingga dengan program tersebut, pihaknya akan menyeleraskan dengan program pemerintah daerah.
“Yang menjadi poin adalah bagaimana Program Prioritas Presiden itu bisa diintegrasikan, bisa diselaraskan dengan dokumen perencanaan yang ada di daerah. Insya Allah dalam waktu dekat kita akan melaksanakan tahapan-tahapan, tentu di dalamnya ada tahapan Musrenbang Nasional yang telah kita lakukan, nanti juga akan melaksanakan Musrenbang hingga tingkat kabupaten,” jelasnya.
Sementara Presiden RI dalam arahannya menyampaikan ekonomi Indonesia adalah ekonomi Pancasila, ekonomi yang berasas kekeluargaan yang berpegang teguh bahwa pembangunan harus direncanakan.
Baca Juga : Tingkat Gemar Membaca di Gowa Urutan Kedua di Sulsel
“Kita mengerti dan kita paham bahwa belum tentu rencana yang terbaik mencapai sasaran 100 persen, tetapi asas kehidupan bernegara mengajarkan kepada kita tanpa perencanaan kita tidak tahu arah yang harus kita lakukan. Jadi, perencanaan pembangunan nasional ini penting tetapi dasar-dasarnya saya kira menjadi acuan bagi kita, baru sesudah kita lindungi tentunya setelah kita menjamin fisik daripada rakyat kita, kita menjamin juga sumber-sumber kehidupan rakyat kita, dan menjaga tumpah darah kita, tanah air kita,” sebutnya.
Salah satu program prioritasnya yakni pemberian makanan bergizi, dimana dengan jalannya program tersebut nantinya maka diperkirakan peroutaran uang di tingkat desa juga akan mengalami peningkatan yang berdampak terhadap peningkatan ekonomi masyarakat.
“Dengan program makan bergizi maka uang yang beredar di tingkat desa/lurah, kabupaten bisa naik hingga 6 kali. Anggaran juga nantinya kita tambah melalui mekanisme tapi harus sampai ke sasaran,” jelasnya.
Baca Juga : SPBE Kabupaten Gowa Raih Predikat Sangat Baik dari Kemenpan-RB
Adapun beberapa asta cita presiden diantaranya yakni memperkokoh ideologi Pancasila, demokrasi dan hak asasi manusia, memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi syariah, ekonomi digital, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, melanjutkan pengembangan infrastruktur dan meningkatkan lapangan kerja yang berkualitas, mendorong kewirausahaan, mengembangkan industri kreatif, serta mengembangkan Agro maritim industri di sentra produksi melalui peran aktif koperasi, memperkuat pembangunan sumber daya manusia, sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda dan penyandang disabilitas dan lain-lain.