Rabu, 06 November 2024 17:08

Gelar Seminar Nasional ,KPPU ajak Mahasiswa jadi Penyuluh Kemitraan

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sosialisasi kemitraan digelar di fakultas Hukum UNHAS, rabu (6/10)
Sosialisasi kemitraan digelar di fakultas Hukum UNHAS, rabu (6/10)

saat ini ada sekitar 4,5 juta kemitraan, KPPU baru menangani 58 kemitraan , angkanya masih sangat jauh padahal membangun kemitraan sangat penting

RAKYATKU.COM,, MAKASSAR-- Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) bersama Asosiasi Mahasiswa Hukum Perdata Fakultas Hukum (AMPUH) Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Seminar Nasional “Strategi Membangun Mitra Usaha yang Sehat di Era Persaingan Global” pada Rabu (06/11) di Baruga Prof Dr Baharuddin Lopa SH FH Unhas.

Dalam kesempatan ini Anggota Komisioner KPPU Budi Joyo Santoso menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman secara langsung ke mahasiswa tugas dan fungsi KPPU, dan merekrut mahasiswa sebagai petugas penyuluh kemitraan UMKM.

"Hal ini telah kami lakukan tidak hanya di Makassar, beberapa Universitas Negeri maupun Swasta di kota lain juga kami rekrut untuk menjadi penyuluh kemitraan UMKM, upaya ini demi mempercepat tercapainya target 1 juta penyuluh selama lima tahun" ujarnya

Baca Juga : Ketua KPPU Kunjungi PT KIMA , Ini yang Dilakukan

Kata Budi, saat ini ada sekitar 4,5 juta kemitraan,  KPPU baru menangani sekitar 58 kemitraan , angkanya masih sangat jauh padahal membangun kemitraan sangat penting. Jika kemitraan ini ditangani semua akan membantu mengangkat usaha UMKM ,memberikan peluang kepada UMKM untuk bermitra dan mendapatkan benefit dengan pengusaha besar, melindungi UMKM.

Karena itu, KPPU melibatkan kalangan akademisi dan masyarakat sebagai perpanjangan tangan dalam mengawasi kemitraan yang ada.

#Seminar nasional #Penyuluh kemitraan #KPPU