Jumat, 01 Maret 2024 14:15
Wakil Ketua Baznas Barru, Kaharuddin (kanan), saat menerima penghargaan Baznas Awards 2024 di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (29/2/2024).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, JAKARTA - Ajang penghargaan bagi insan pengelola perzakatan, Baznas Awards 2024, sukses digelar di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (29/2/2024).

 

Acara yang dihadiri tokoh-tokoh penting dalam pemerintahan, termasuk Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, yang mewakili Presiden Joko Widodo (Jokowi), menjadi panggung bagi kabupaten-kabupaten yang menonjol dalam pengelolaan zakat.

Salah satu kabupaten yang berhasil meraih perhatian adalah Kabupaten Barru. Barru berhasil menyabet dua penghargaan yang menunjukkan komitmen dan dedikasi dalam pengelolaan zakat.

Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah

Pertama, Baznas Barru yang mendapat penghargaan kategori Baznas Kabupaten dengan Penyaluran Zakat Terbaik. "Penghargaan ini menjadi bukti nyata akan keunggulan Baznas Barru dalam mengelola dan mendistribusikan zakat dengan efisien dan transparan," kata Wakil Ketua Baznas Barru, Kaharuddin, Kamis (29/2/2024).

 

Selanjutnya, Bupati Barru, Suardi Saleh, meraih penghargaan sebagai Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat. Penghargaan ini merupakan penghormatan kedua untuk Suardi pada ajang sama 2023 lalu yang menegaskan komitmen dan dukungannya terhadap pengelolaan zakat di Barru.

Penulis : Achmad Afandy