Sabtu, 17 Februari 2024 21:25

Bentuk Generasi Qur’ani dalam Mengubah Peradaban, Al Biruni Mandiri Gelar Khatmul Quran Imtihan XI

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sekolah Al biruni Mandiri menggelar khatmul quran imtihan XI ,sabtu (17/2)
Sekolah Al biruni Mandiri menggelar khatmul quran imtihan XI ,sabtu (17/2)

Kegiatan ini merupakan evaluasi dan uji publik buat anak-anak

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Sekolah Al Biruni Mandiri kembali menggelar khatmul quran imtihan XI. Kegiatan kali ini khatmul quran imtihan XI diikuti 145 siswa mulai SD hingga SMA.

Direktur Pendidikan SIT Al Biruni Mandiri Muh Arafah Kube mengatakan ada tiga tahapan pembelajaran Alquran di Al Biruni Mandiri yakni tartil, hapalan, dan terjemahan Al-Quran, dimana setiap anak yang akan naik tingkatan akan diuji oleh tim penguji dan trainer dari Ummi Pusat Surabaya

"Jadi anak-anak akan diuji sesuai tingkatannya oleh tim penguji hingga dinyatakan lulus dan hari ini adalah bentuk apresiasi buat anak-anak yang berhasil lulus, tentu ini menjadi kebanggaan bagi mereka sehingga lebih bersemangat dan antusias untuk lanjut ke tingkat selanjutnya. Kami ingin anak-anak lulus Al Biruni Mandiri menjadi anak-anak yang paham dan mengerti arti dan makna dari Alquran sehingga ketika melanjutkan pendidikan formal ke jenjang yang lebih tinggi akan menjadi modal dasar," ujarnya saat ditemui Rakyatku.com di Nusantara Hall The Rinra Hotel Makassa, sabtu (17/2).

Baca Juga : 250 Peserta Sukseskan Kompetisi Nasioanl ALOHA Mental Arithmetic yang Digelar Sekolah Islam Al-Biruni Mandiri

Penanggung Jawab Kegiatan Khatmul Quran Imtihan XI, Herma Haidi Spd, Mpd menjelaskan kegiatan ini merupakan agenda tahunan Al Biruni Mandiri, dimana setiap tahunnya anak-anak yang berhasil menyelesaikan hafalan 30 juz dan bisa mengartikan akan di wisuda seperti hari ini.

"Kegiatan ini merupakan evaluasi dan uji publik buat mereka," tambahnya.

Harapannya anak-anak tidak hanya mampu membaca tetapi mengerti arti dan maknanya.

Baca Juga : sekolah Al Biruni Mandiri Unjuk Gigi di Acara Festival Makan Enak volume-2

Disela-sela kegiatan ini salah satu orang tua murid ibu Rahma juga mengungkapkan rasa bangganya karena tidak salah memilih sekolah untuk anak tercinta, menurutnya di AlBiruni Mandiri selain mendapatkan pendidikan formal yang baik pendidikan agama juga sangat baik bahkan sangat konsisten.

"Anak saya Riffat kelas 8 hari ini menjadi salah satu peserta yang lulus dan di wisuda, sebagai orang tua kami cukup bangga kami berharap program terus dilanjutkan sehingga anak-anak termotivasi untuk menyelesaikan target untuk naik ke jenjang berikutnya," tutupnya

#Al Biruni Mandiri #khatmul quran imtihan XI