Selasa, 13 Februari 2024 15:15

Bupati Barru Dorong Komitmen Aparat Pengamanan Pastikan Pemilu Lancar dan Damai

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Barru, Suardi Saleh, saat apel pergeseran pasukan sebagai bagian dari persiapan pengamanan TPS Pemilu 2024 di Mapolres Barru, Senin (12/2/2024).
Bupati Barru, Suardi Saleh, saat apel pergeseran pasukan sebagai bagian dari persiapan pengamanan TPS Pemilu 2024 di Mapolres Barru, Senin (12/2/2024).

Bupati Barru, Suardi Saleh, mendorong komitmen aparat pengamanan untuk memastikan kelancaran dan keamanan Pemilu 2024 di Barru, dengan menekankan pentingnya netralitas, profesionalisme, dan keselamatan dalam pelaksanaan tugas mereka.

RAKYATKU.COM, BARRU - Menjelang hari pencoblosan Pemilu 2024, Bupati Barru, Suardi Saleh, menegaskan pentingnya komitmen dari seluruh aparat pengamanan untuk memastikan kelancaran proses pemilu yang damai, aman, dan kondusif.

Suardi menyampaikan harapannya agar seluruh tahapan pemilu dapat berjalan tanpa hambatan yang signifikan.

"Kita berdoa semoga selama pengamanan semua rangkaian pemilu berjalan aman, lancar, dan tidak ada hambatan dalam bentuk apa pun, insyaallah," ujarnya saat apel pergeseran pasukan sebagai bagian dari persiapan pengamanan TPS Pemilu 2024 di Mapolres Barru, Senin (12/2/2024).

Baca Juga : Jambore Pendidikan Barru Digelar di Kaki Gunung Nepo, Bupati Janji Akses Jalan Segera Diperbaiki

Dia menambahkan pergeseran pasukan pengamanan dan distribusi logistik telah dilakukan sebagai langkah strategis untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses pemilu di Barru.

Sebagai penyelenggara negara, Suardi menekankan seluruh ASN, anggota TNI-Polri, serta petugas ketertiban TPS atau satuan linmas wajib menunjukkan kinerja yang bersih, transparan, dan menjaga netralitas guna menjamin pemilu yang baik di seluruh wilayah Indonesia.

Suardi pun berpesan kepada seluruh personil Pengamanan TPS di Barru untuk menjaga diri dan kesehatan sembari berharap agar pelaksanaan tugas selalu dilindungi Allah Swt.

Baca Juga : Bupati Barru Buka Jambore Pendidikan 2024: Perkuat Ukhuwah dan Tingkatkan Mutu Pendidikan

Dengan komitmen yang kuat terhadap netralitas, profesionalisme, dan keselamatan, diharapkan Pemilu 2024 di Barru dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan hasil yang sesuai dengan kehendak rakyat.

Penulis : Achmad Afandy
#Pemkab Barru #suardi saleh