Minggu, 02 April 2023 20:00

Pemkot Parepare Pantau Lokasi Rawan Banjir Pasca Hujan Lebat

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pemkot Parepare Pantau Lokasi Rawan Banjir Pasca Hujan Lebat

Kota Parepare dilanda hujan berkepanjangan.

PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Sosial dan Tagana serta beberapa instansi terkait mulai bergerak pantau kondisi warga yang berada di lokasi rawan banjir, setelah Kota Parepare dilanda hujan berkepanjangan sehabis Magrib.

Kepala Dinas Sosial Kota Parepare, Hasan Ginca, mengatakan, pihaknya bersama dengan Tagana Kota Parepare telah terjun ke lokasi rawan berncana untuk mengantisipasi segala hal dan termasuk memantau kebutuh warga secara mendasar.

“Tim kita sudah turun untuk melakukan pemantauan dan pencermatan di Lapangan,”katanya.

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

Hasan Ginca menuturkan, setelah nantinya melihat kondisi warga dan cuaca yang semakin tidak bersahabat maka timnya telah mempersiapkan untuk menyediakan makanan sahur bagi warga terdampak.

“Kita masih cermati kondisi di lapangan, kami bersama tim akan segera bergerak dan menyiapkan makanan sahur, jika nantinya kondisi cuaca belum juga normal,” pungkas dia.

Penulis : Hasrul Nawir
#Pemkot Parepare