Senin, 03 Juli 2023 09:06

Hadapi PSM Makassar, Thomas Doll: Persija Bukan Tim Unggulan, Tapi Siap Bermain Baik di Depan Jakmania

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (Foto: Instagram/Persija Jakarta)
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (Foto: Instagram/Persija Jakarta)

"Kami mungkin bukan tim yang diunggulkan dalam pertandingan ini karena melawan juara musim lalu," kata Thomas dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan, Minggu (2/7/2023).

RAKYATKU.COM -- Menghadapi PSM Makassar, Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengakui bahwa Macan Kemayoran bukanlah tim yang diunggulkan dalam pertandingan ini karena akan berhadapan dengan juara musim lalu.

"Kami mungkin bukan tim yang diunggulkan dalam pertandingan ini karena melawan juara musim lalu," kata Thomas dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan, Minggu (2/7/2023).

Meski demikian, ia yakin para pemainnya, termasuk Riko Simanjuntak dan rekan-rekannya, akan memberikan penampilan yang baik di hadapan Jakmania, terlebih lagi mereka akan bermain di kandang sendiri.

Baca Juga : Liga 1 Musim Akan Bergulir, Astra Motor Kembali jadi Sponsor Tunggal PSM Makassar

Tetapi saya yakin mereka, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan, akan bermain dengan baik, terutama karena akan bermain di hadapan Jakmania di kandang sendiri," tutup Thomas.

Diketahui Persija Jakarta akan memulai perjuangan mereka di Liga 1 musim 2023/2024 dengan menghadapi juara bertahan PSM Makassar yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Senin (3/7/2023) pukul 19.00 WIB.

#PSM Makassar #Persija Jakarta #Thomas Doll