Jumat, 09 Juni 2023 15:20

Komitmen dukung Pengembangan SDM Berkualitas Gojek dan UNHAS Jalin Kerjasama Strategis

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Komitmen dukung Pengembangan SDM Berkualitas Gojek dan UNHAS Jalin Kerjasama Strategis

Kerja sama meliputi aktivitas kemahasiswaan, penataan transportasi, pembinaan UMKM melalui Aplikasi Gojek di lingkungan akademik.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR-- Gojek adalah platform on-demand terkemuka di Asia Tenggara dan pelopor model ekosistem multi-layanan, termasuk transportasi, pengiriman makanan, logistik, dan lainnya.

Secara konsisten Gojek mewujudkan misinya memberikan dampak sosial yang luas bagi masyarakat, salah satunya dengan turut membangun generasi muda sebagai sumber daya berkualitas. Sejalan dengan misi ini, Gojek mengukuhkan komitmennya melalui kolaborasi dengan institusi pendidikan unggulan terbesar di Sulawesi Selatan dan Indonesia Timur yakni Universitas Hasanuddin.

Kolaborasi tersebut dituangkan dalam Nota Kesepakatan yang ditandatangani oleh rektor Universitas Hasanuddin Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc., yang bertujuan untuk mengembangkan ekosistem kampus yang fasih teknologi, berdaya, dan ramah bagi seluruh kalangan masyarakat.

Baca Juga : Telkomsel Ajak Mahasiswa Kreatif di Platform Digital di “YouTube Campus Day” Universitas Hasanuddin

Program ini mencakup aktivitas kemahasiswaan, penataan transportasi dan pemberdayaan masyarakat melalui pembinaan UMKM berbasis teknologi, serta membuka kesempatan mahasiswa yang memiliki minat melakukan eksplorasi di perusahaan teknologi seperti kerjasama rise.

Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc. Rektor Universitas Hasanuddin dalam sambutannya mengatakan, “Dalam situasi sekarang ini teknologi mengubah pola hidup masyarakat Makassar khususnya mahasiswa. Harapan kami, melalui kerja sama ini Gojek sebagai perusahaan teknologi dapat memberikan pengetahuan seputar ekosistemnya dan bisa menginspirasi para mahasiswa tentang pemanfaatan teknologi yang mampu membuka lapangan kerja.”

ia juga menambahkan ”Kami menyambut positif atas kerja sama ini, semoga dapat memicu para mahasiswa kami untuk meningkatkan kompetensi diri khususnya dalam pemanfaatan teknologi.

Baca Juga : Begini Kata GM PLN UID Sulselrabar kepada Mahasiswa UNHAS tentang Transisi Energi

Mahasiswa kami adalah sumberdaya yang dipersiapkan untuk masuk dalam dunia kerja maupun dunia usaha sesuai kompetensi mereka. Kerja sama kami dengan Gojek diharapkan dapat memaksimalkan kompetensi para mahasiswa.

Yura Natanegara, Strategic Region Head Gojek Indonesia Timur, mengatakan “Kami berterima kasih atas kerja sama baik yang terjalin antara Gojek dengan Universitas Hasanuddin, khususnya para mahasiswa yang kesehariannya sudah sangat akrab dengan ragam layanan di aplikasi Gojek. Di balik teknologi tersebut, terdapat ribuan anak muda Indonesia yang setiap harinya berinovasi untuk memberikan solusi melalui layanan aplikasi Gojek. “

Melalui kerja sama ini, Gojek berharap dapat memotivasi dan memberikan inspirasi bagi para mahasiswa untuk berani berinovasi, memanfaatkan teknologi untuk pemantapan diri sebagai sumber daya berkualitas atau untuk mengembangkan usaha, bahkan menciptakan teknologi baru yang membawa Indonesia unggul. Hal ini sejalan dengan visi Gojek untuk memberikan dampak sosial seluas-luasnya bagi masyarakat Indonesia, dalam peningkatan dan pengembangan kompetensi sumber daya generasi muda di Sulawesi Selatan, “ tutup Yura.(**)

#unhas #gojek