Kamis, 04 Mei 2023 16:08
Wakil Wali Kota (Wawali) Parepare, Pangerang Rahim, bersama jajaran terkait Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare di Aula Kantor Dinas Kominfo Parepare, Kamis (4/5/2023).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Wakil Wali Kota (Wawali) Parepare, Pangerang Rahim, memimpin jajaran terkait Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare mengikuti seleksi wawancara secara daring penilaian Lomba Kampung Keluarga Berkualitas (KB) tingkat nasional.

 

Wawancara oleh tim penilai pusat itu berlangsung secara virtual di Aula Kantor Dinas Kominfo Parepare, Kamis (4/5/2023).

Jajaran terkait Pemkot Parepare yang ikut dalam wawancara ini, di antaranya Kepala Dinas PPKB Parepare, Halwatiah; Plt. Kepala Bappeda Parepare, Zulkarnaen Nasrun; Kepala Dinas Ketahanan Pangan Parepare; Muhammad Nur; Camat Bacukiki, Saharuddin; Lurah Watang Bacukiki, Nur Muhlisa; dan stakeholder terkait lainnya.

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

Kampung KB Watang Bacukiki Parepare menjadi terbaik pertama tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dan mewakili Sulsel ke tingkat nasional, sukses menembus 10 besar terbaik nasional Lomba Kampung KB.

 

Sepuluh terbaik tingkat nasional kemudian mengikuti tahapan wawancara dan dilanjutkan tahapan verifikasi lapangan menuju Kampung KB terbaik tingkat nasional.

Pangerang mengungkapkan, secara umum tahapan wawancara berlangsung baik dan lancar. Tim mampu memaparkan dengan baik semua terobosan inovasi, potensi, dan keunggulan Kampung KB Watang Bacukiki. Termasuk, kata dia, dipadukan dengan Rumah Data Watang Bacukiki yang sudah menjadi terbaik di Sulsel.

Baca Juga : DPRD Kota Parepare Gelar Paripurna Penyerahan KUA PPAS TA 2025

"Terutama kolaborasi dan sinergitas antar SKPD serta pihak-pihak terkait lainnya dalam pengelolaan dan menghidupkan Kampung Keluarga Berkualitas ini. Pemerintah Kota Parepare mendukung melalui program kegiatan dan penganggaran. Alhamdulillah Kampung KB kita sudah masuk 10 besar terbaik nasional. Kita doakan semoga menjadi yang terbaik nasional," kata Pangerang.

Penulis : Hasrul Nawir