Selasa, 17 Januari 2023 18:14

Program Ketahanan Pangan Jajaran Kodam XIV/Hasanuddin Libatkan Masyarakat, Ada Budidaya Ikan Nila

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Program Ketahanan Pangan Jajaran Kodam XIV/Hasanuddin Libatkan Masyarakat, Ada Budidaya Ikan Nila

“Ketahanan pangan ini merupakan program TNI, kita tanam jagung dan cabe sebanyak 7 hektar. Jadi ini diperuntukkan untuk masyarakat,”

RAKYATKU.COM, GOWA - Pihak TNI mengambil peran dalam mencegah inflasi dan stunting. Salah satu upaya yang dilakukan adalah melalui Program Ketahanan Pangan. 

Di jajaran Kodam XIV/Hasanuddin, salah satu yang menjadi lokasi program Ketahanan Pangan berada di wilayah Kodim 1409/Gowa tepatnya di Kelurahan Tamarunang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.

 

Baca Juga : Babinsa Kodim Polman Isi Kegiatan Ramadhan Dengan Mengajar Anak-anak Mengaji

Danramil 1409-01/Somba Opu, Kapten Inf Syaiful mengatakan program Ketahanan Pangan memanfaatkan lahan kosong milik TNI AD dengan cara bercocok tanam.

“Ketahanan pangan ini merupakan program TNI, kita tanam jagung dan cabe sebanyak 7 hektar. Jadi ini diperuntukkan untuk masyarakat. Ini merupakan kerjasama antara Kodam dengan Bank Indonesia,” kata Syaiful pada Selasa 17 Januari 2023.

"Kami menanam jagung seluas 5 hektar, kemudian cabe 2 hektar. Sebagian sudah dipanen dan sebagian belum. Kemudian ada budidaya ikan nila dengan menggunakan biogprof sebanyak delapan kolam dengan masing-masing 760 jadi totalnya 6000," sambungnya.

Baca Juga : Anggota Kodim Polman Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Saluran Drainase Dipenuhi Sampah

Selain itu, pihaknya pun memberdayakan masyarakat yang tinggal di sekitar lokasi Program Ketahanan Pangan.

"Selain anggota TNI, kami berdayakan masyarakat di sini sebanyak 43 KK, kebetulan kondisi ekonominya menengah kebawah. Kami berdayakan untuk sama-sama menggarap tanah milik TNI,” bebernya. 

#Kodam Hasanuddin