RAKYATKU.COM, BARRU - Aksi pencurian di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, marak terjadi akhir-akhir ini. Hal ini membuat warga resah.
Informasi dihimpun Rakyatku.com, baru-baru ini terjadi pencurian tenda lipat di Lapangan Sumpang Binangae, Kecamatan Barru. Tenda ini milik UMKM yang berjualan di arena turnamen bola Bupati Cup Barru.
Aksi pencurian juga terjadi di Kecamatan Mallusetasi. Tiga traktor petani hilang digasak maling. Kasus ini sudah dilaporkan warga yang kehilangan ke polsek setempat.
Baca Juga : Operasi Patuh Pallawa 2024: Kanit Turjawali Polres Barru Sosialisasi di SMPN 1 Barru
Kapolres Barru, AKBP Yudha Wirajati, yang dihubungi via WhatsApp, Senin (28/11/2022), berjanji akan mengusut tuntas tiap laporan kasus pencurian.
"Terima kasih atas informasi yang diberikan ke kami. Terkait pencurian traktor telah kami terima laporannya. Akan kami tindak lanjuti segera," tuturnya.
BERITA TERKAIT
-
Kerap Open BO di MiChat, Dua Muncikari dan Empat Wanita PSK di Barru Dibekuk Polisi
-
Travel Al Hijrah Hadapi Tuduhan Penipuan Haji Plus, Pengacara Beri Klarifikasi
-
Tebar Benih Kebaikan, Polres Barru Berikan Beasiswa di Hari Bhayangkara
-
Lima Personel Satlantas Polres Barru Dikerahkan Amankan KTT WWF ke-10 di Bali