Rabu, 16 November 2022 15:07
Lokakarya teknis tentang web monitoring ini berlangsung di Aula Pertemuan di Jalan A.P. Pettarani, Kabupaten Barru, Rabu (16/11/2022).
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM, BARRU - USAID ERAT kembali memfasilitasi penguatan kolaborasi lintas sektor dalam penanganan stunting di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, dengan mengadakan lokakarya teknis tentang web monitoring.

 

Kegiatan ini berlangsung di Aula Pertemuan di Jalan A.P. Pettarani, Rabu (16/11/2022). Peserta yang hadir merupakan admin data dari tiap perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru.

Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Barru, Mirwan, menyampaikan terima kasih kepada USAID ERAT di Barru telah membantu Pemkab Barru dalam penanganan stunting dengan memberikan penguatan dalam pengelolaan website penyaji data.

Baca Juga : Bupati Barru Pimpin Apel Perdana Pasca Lebaran dan Halal Bihalal, Tekankan Pelayanan Prima dan Evaluasi Kinerja ASN

"Kami berharap adanya bantuan lokakarya pengelolaan teknis web monitoring ini, penurunan angka stunting di Barru bisa tercapai," kata Mirwan.

 

Dalam lokakarya ini dihadirkan pemateri dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. Para peserta diajari untuk mengelola sistem data dengan baik dan terintegrasi dengan lainnya.