Jumat, 11 November 2022 09:28

Erna Rasyid Taufan dan Jurnalis Gelar Pengajian di Parepare

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Erna Rasyid Taufan dan Jurnalis Gelar Pengajian di Parepare

"Saya bergetar ketika pertama kali teman-teman media mengusulkan diadakan pengajian media,"

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Pengajian yang digagas oleh para Jurnalis bersama Ketua Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan (ERAT) dilakukan Kamis, (10/11/2022), malam.

Pengajian yang dihadiri puluhan Jurnalis dari media cetak, elektronik, maupun online ini digelar di Cafe Falium, Kawasan Tonrangeng River Side, Kota Parepare.

Ketua Majelis Ta'lam ERAT-Jurnalis, Ruslan Nawir dalam mengatakan pengajian media itu digagas untuk menumbuhkan kecintaan para Jurnalis terhadap alquran.

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

"Pengajian media dapat meningkatkan iman kita dan menjadikan alquran sebagai hidup. Terima kasih Ibu Ketua BKMT Parepare (Erna Rasyid Taufan) sudah memfasilitasi kami para media dalam menggelar pengajian media ini," katanya.

Mewakili awak media, ia berharap pengajian media ini dapat terus terlaksana agar menjadi bekal para Jurnalis dalam menjalankan tugas dan profesinya sebagai pemburu berita.

"Semoga pengajian media ini terus berlanjut dan tidak panas-panas tai ayam," tambahnya.

Baca Juga : DPRD Kota Parepare Gelar Paripurna Penyerahan KUA PPAS TA 2025

Sementara, Ketua BKMT yang juga Ketua TP PKK Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan ini, mengaku takjub dengan ide dan inisiatif para Jurnalis dalam menggelar pengajian yang media disebut sebagai satu-satunya di Sulsel, bahkan di Indonesia.

Istri Taufan Pawe, Wali Kota Parepare ini tidak pernah menyangka di sela kesibukan para Jurnalis, namun masih memiliki niat baik dalam melakukan pengkajian alquran yang dikemas dalam kegiatan Pengajian Media.

"Saya bergetar ketika pertama kali teman-teman media mengusulkan diadakan pengajian media," ungkap Erna, sapaan karib Ketua DPD II Partai Golkar Parepare ini.

Baca Juga : Ribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat Semarak HUT ke-355 Sulsel di Parepare

Erna mengungkapkan, pengajian media yang dijadwalkan pada pertengahan Agustus 2022 lalu ini baru terwujud, malam ini. "Masya Allah, Allah pilihkan kita waktu terbaik tepat di malam Jumat dan pada malam ini kita pun dipertemukan dengan orang-orang terbaik, ada qoriah, dan pembaca do'a. Malam ini kita yang hadir di sini satu gelombang," terang Erna, yang juga Ketua Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Sulsel ini mengawali ceramah di hadapan 28 orang Jurnalis ini.

 

#Pemkot Parepare #taufan pawe