Sabtu, 29 Oktober 2022 18:21

Warga Senang, Jalan Sinjai-Bone Kembali Mulus

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Warga Senang, Jalan Sinjai-Bone Kembali Mulus

“Sangat bersyukur karena jalan sudah bagus. Apalagi kami sering bolak balik ke Kota Bone untuk membawa hasil panen seperi jagung dan lainnya,”

RAKYATKU.COM, BONE - Warga senang jalan nasional, Jalan Poros Sinjai-Bone sudah kembali mulus. Jalur yang dulunya banyak dikeluhkan lantaran banyak berlubang dan membahayakan keselamatan warga, kini sudah diperbaiki.

Erik warga Desa Kajuara, Kabupaten Bone mengatakan, jalan tersebut dulunya sangat meresahkan warga, apalagi saat berkendara malam hari.

“Alhamdulillah sudah mulus kembali. Kita juga tidak was-was lagi berkendara. Dulu sangat rawan kecelakaan, sekarang tidak lagi,” kata Erik, Ahad 29/10/2022.

Baca Juga : Ruas Jalan Minasatene Pangkep Dalam Pengerjaan Provinsi Sulsel

Ia menambahkan, jalan bagus merupakan salah satu penunjang untuk meningkatian mobilitas dan aksesibilitas pengguna jalan. Terutama untuk warga yang hendak membawa hasil kebun ke Kota Bone untuk dipasarkan.

“Sangat bersyukur karena jalan sudah bagus. Apalagi kami sering bolak balik ke Kota Bone untuk membawa hasil panen seperi jagung dan lainnya,” imbuhnya.

Sekedar diketahui, jalan nasional tersebut memang sementara diperbaiki oleh PT Bumi Karsa selaku kontraktor. Jika tak ada aral melintang, proyek tersebut diperkirakan rampung akhir tahun ini.

Baca Juga : Pemprov Tingkatan Ruas Salaonro - Ulugalung di Kabupaten Wajo, Nilai Kontrak Rp20,8 Miliar

Kepala Bagian Teknik Proyek Sinjai-Watampone PT Bumi Karsa, Supriadi menuturkan, proyek yang digarapnya sudah hampir rampung secara keseluruhan.

“Sekarang sudah mencapai 90 persen lebih. Insya allah bisa rampung keseluruhan akhir tahun ini,” kata Adi sapaan akrabnya.

#infrastruktur jalan