Kamis, 22 September 2022 20:01

Sinergi Forum CSR Sulsel, Pelindo Bantu Anak Tidak Sekolah

Lisa Emilda
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sinergi Forum CSR Sulsel, Pelindo Bantu Anak Tidak Sekolah

Pelindo Regional 4 serahkan bantuan CSR kepada anak tidak sekolah di 12 kabupaten/kota, yakni Bone, Takalar, Pangkep, Sidrap, Wajo, Luwu, Tana Toraja, Makassar, Gowa, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba melalui Dinas Pendidikan di masing-masing wilayah.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-- PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 menyalurkan paket bantuan kepada anak tidak sekolah di 12 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.

Bantuan tersebut disalurkan melalui Forum Corporate Social Responsibility (CSR) Sulawesi Selatan yang diketuai Latunreng, untuk kemudian diberikan kepada anak tidak sekolah di 12 kabupaten/kota, yakni Bone, Takalar, Pangkep, Sidrap, Wajo, Luwu, Tana Toraja, Makassar, Gowa, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba melalui Dinas Pendidikan di masing-masing wilayah.

Ketua Forum CSR Sulsel, Latunreng mengatakan, di Sulsel ada cukup banyak perusahaan yang bergerak di berbagai bidang yang jika digabung, dana CSR yang dimiliki pasti nilainya akan cukup besar.

“Badan usaha apapun yang ada di Sulsel wajib mengeluarkan dana CSR. Makanya setiap badan usaha sudah memiliki program CSR masing-masing, seperti Pelindo yang sasarannya sudah ditentukan oleh Kementerian BUMN,” kata Latunreng.

Dia juga mengucapkan terima kasih kepada Pelindo yang telah menyalurkan paket bantuan untuk anak tidak sekolah di 12 kabupaten/kota di Sulsel. “Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada para donatur. Mudah-mudahan ke depan kita bisa lebih maksimalkan lagi.”

Secara khusus Latunreng juga mengucapkan terima kasih kepada Pelindo yang selalu konsisten memberikan bantuan TJSL, terutama di Sulsel. “Luar biasa bantuan Pelindo selama ini dan tidak pernah berhenti,” ucapnya.

Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia (PPM) Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Sulsel, Ukrin Rijal mengungkapkan bahwa pihaknya sangat berterima kasih kepada Forum CSR Sulsel dan perusahaan-perusahaan yang selama ini sudah membantu dan memberikan perhatian serta kepedulian kepada anak tidak sekolah.

“Ini merupakan lanjutan dari apa yang sudah kita lakukan pada 28 Juli lalu, dan bantuan untuk anak tidak sekolah akan diberikan langsung kepada Dinas Pendidikan di masing-masing wilayah untuk menyalurkan kepada yang memang benar-benar membutuhkan,” ujar Ukrin.

Regional Head 4 Pelindo, Enriany Muis mengatakan, pihaknya sangat bersyukur dapat bergabung dengan Forum CSR Sulsel sehingga penyaluran bantuan bisa lebih terarah.

“Sebagaimana tujuan dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kami yaitu untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat, terutama di area lingkungan kerja Pelindo dengan fokus pada tiga bidang, yaitu pendidikan, lingkungan hidup dan pembinaan UMKM atau Usaha Mikro Kecil Menengah,” terangnya.

“Mudah-mudahan apa yang diberikan Pelindo bisa bermanfaat bagi anak-anak kami yang tidak bersekolah,” tukasnya.

Penulis : Lisa Emilda