Sabtu, 10 September 2022 20:03

Bupati Barru Resmikan Masjid Darul Wahdah

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Peresmian Masjid Darul Hikmah dan ruang kelas putra SMP IT Wahdah Islamiyah Barru di Kelurahan Tuwung, Sabtu (10/09/2022).
Peresmian Masjid Darul Hikmah dan ruang kelas putra SMP IT Wahdah Islamiyah Barru di Kelurahan Tuwung, Sabtu (10/09/2022).

"Memakmurkan masjid adalah sebuah hal pokok yang wajib di laksanakan," kata Suardi Saleh, Bupati Barru.

RAKYATKU.COM, BARRU - Bupati Barru, Suardi Saleh, meresmikan Masjid Darul Hikmah dan ruang kelas putra SMP IT Wahdah Islamiyah Barru di Kelurahan Tuwung, Sabtu (10/09/2022).

Suardi bersyukur kehadiran masjid baru ini sejalan dengan visi misinya yang bernapaskan keagamaan.

"Memakmurkan masjid adalah sebuah hal pokok yang wajib di laksanakan," kata Suardi.

Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah

Sejalan dengan itu, tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barru juga sudah menyalurkan bantuan untuk 40 masjid.

"Dan seandainya kita tidak terhalang pandemi Covid-19 maka tiga tahun ini kita sudah mengumrahkan sebagian besar pegawai sara," ungkapnya.

Ketua Yayasan Pendidikan Wahdah Islamiyah Barru, Supriandi Karim, menyampaikan SMP IT Putra Wahdah Islamiyah Barru menampung 60 siswa untuk tahun depan. Masjid yang akan diresmikan bisa menampung semua siswa yang ada ke depannya.

Penulis : Achmad Afandy
#Pemkab Barru #suardi saleh