Minggu, 31 Juli 2022 19:36

Putin: Angkatan Laut Rusia Akan Terima Rudal Hipersonik

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Vladimir Putin (Foto: Reuters)
Vladimir Putin (Foto: Reuters)

Putin menyebut rudal itu unik dan mengatakan penempatan mereka akan tergantung pada kepentingan Rusia.

RAKYATKU.COM -- Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan angkatan laut Rusia akan menerima rudal jelajah Zirkon hipersonik dalam beberapa bulan ke depan.

Putin menyebut rudal itu unik dan mengatakan penempatan mereka akan tergantung pada kepentingan Rusia.

"Pengiriman (rudal) ini ke angkatan bersenjata Rusia akan dimulai dalam beberapa bulan mendatang," katanya dilansir dari Sky News, Minggu (31/7/2022)

Baca Juga : Tekanan Barat Mendekatkan Tiongkok dan Rusia

Ia menyebut Frigat Admiral Gorshkov akan menjadi yang pertama untuk bertugas di medan tempur dengan membawa senjata-senjata tangguh ini.

“Kuncinya di sini adalah kemampuan angkatan laut Rusia,” ujarnya.

Pemimpin Rusia itu juga memuji Tsar Peter the Great karena menjadikan Rusia kekuatan laut yang besar dan mengatakan Rusia telah menandatangani doktrin baru hari ini yang menjelaskan kepentingan ekonomi nasional.

Baca Juga : Rusia: Pemimpin Kelompok Wagner Dipastikan Tewas dalam Kecelakaan Pesawat

Senjata hipersonik dapat melakukan perjalanan dengan kecepatan sembilan kali kecepatan suara, dan Rusia telah melakukan uji peluncuran Zircon sebelumnya dari kapal perang dan kapal selam selama setahun terakhir.

#Rusia #vladimir putin #Rudal Hipersonik