Senin, 20 Juni 2022 16:52
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky (foto: Reuters)
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM -- Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky yakin Rusia akan meningkatkan serangannya pekan ini ketika para pemimpin Uni Eropa (UE) mempertimbangkan apakah akan mengizinkan Ukraina bergabung dengan blok tersebut.

 

Moskow telah berulang kali mengancam agar Ukraina tidak bergabung dengan UE, tetapi para pemimpin Barat sebagian besar mendukung tawaran tersebut.

"Jelas, minggu ini kita harus mengharapkan intensifikasi kegiatan permusuhan dari Rusia. Kami sedang mempersiapkan. Kami siap," ucap Zelensky dilansir dari Sky News, Senin (20/6/2022).

Baca Juga : Tekanan Barat Mendekatkan Tiongkok dan Rusia

Presiden Rusia Vladimir Putin pekan lalu mengatakan dia tidak menentang permohonan Ukraina, tetapi dukungan Uni Eropa atas Ukraina akan mengganggu tujuan Moskow untuk menjauhkan tetangganya dari lingkup pengaruh Barat.

 

Para pemimpin Uni Eropa akan mempertimbangkan tawaran Ukraina pada pertemuan puncak pada Kamis dan Jumat.

Namun, proses itu sendiri bisa memakan waktu bertahun-tahun untuk diselesaikan.