Senin, 30 Mei 2022 14:42

Rayakan HUT Ke-11, Padivaley Golf Club Gelar Turnamen Golf

Usman Pala
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Rayakan HUT Ke-11, Padivaley Golf Club Gelar Turnamen Golf

Pada turnamen golf kali ini selain berhadiah uang tunai sebesar Rp200 juta ada 5 unit mobil yang disiapkan.

RAKYATKU.COM, -- Galesong Grup memperingati hari ulang tahun ke-11 Padivaley Golf Club di Gowa Minggu (29/5/2021).

Turnamen Golf yang berlangsung pada 29 Mei 2022 itu diikuti sekitar 200 pegolf dari berbagai kalangan, baik dari TNI, Polri, pimpinan perusahaan, pengusaha, dan pegolf lainnya.

Pada turnamen golf kali ini selain berhadiah uang tunai sebesar Rp200 juta ada 5 unit mobil yang disiapkan.

Erwin Tri yuswanto CEO Subholding Hospitality Galesong Grup mengatakan dalam rangka HUT ke -11 Padivaley selain menggelar turnamen Golf, bersama management Galesong group melaunching tiga produk baru yang terdiri tiga unit bisnis Galesong Grup yaitu Hyundai, Suzuki motor dan MG.

Erwin menjelaskan untuk turnamen golf ini diikuti oleh 200 golfer yang ada di Kota Makassar, yang akan dibagi menjadi dua sesi pagi dan sore.

Para Golfer akan memperebutkan hadiah uang tunai sebesar Rp200 juta, 5 unit mobil dan berbagai hadiah menarik lainnya.

Ditambahkan kedepannya Padivaley selain jadi pusat olahraga golf akan menjadi pusat wisata juga, karena management sedang melakukan pengembangan pada sarana bermain, outbond dan villa ekslusive.

Selain turnamen golf, managemen Galesong grup juga memamerkan produk keluaran baru dari tiga unit bisnis Galesong grup.

Dari unit motor ,Suzuki meluncurkan motor sport Suzuki Gixxer Sf250cc dimana Gixxer sendiri merupakan kombinasi keluarga GSX-R dan Hayabusa sport Racing dan Suzuki Bandit atau HSF yang ber DNA sport Touring.

Dari MG mobil eropa ini meluncurkan MG5GT yang akan dilaunching secara universal di TSM pada tanggal 9 juni 2022, MG5GT ini dipercaya menjadi salah satu produk andalan MG, terbukti dengan 385 SPK.

MG menawarkan promo launching selama pameran sebesar Rp5 juta dan setelah pameran turun menjadi Rp2,5 juta.

Terakhir pada unit Hyundai,mobil Korea ini meluncurkan kembali Ioni5, seperti produk sebelumnya CRETA, Ioniq 5 juga diproduksi di Indonesia.

Hingga saat ini secara nasional IONIQ 5 sudah terjual sebanyak 1150 unit. ungkap Dodik GM Hyundai Motor Galesong.

Penulis : Lisa Emilda
#Padivaley Golf Club #PT Sinar Galesong Mandiri