RAKYATKU.COM, JENEPONTO -- Pemerintah Kabupaten Jeneponto menyambut kedatangan Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman bersama rombongan pada acara Hari Jadi Jeneponto yang ke 159 tahun 2022 yang dilaksanakan diruang pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (1/5/2022)
Bupati Jeneponto Iksan Iskandar mewakili jajaran Pemerintahan Daerah dan seluruh lapisan masyarakat, juga menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Andi Sudirman sebagai Gubernur Sulawesi Selatan pada Bulan Maret yang lalu.
"Selalu hadir pada setiap acara Hari Jadi Jeneponto ini, menunjukkan kebersamaan dan kekuatan emosional yang kita miliki. Kami menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Bapak Gubernur, atas segala petunjuk, bantuan dan Arahan selama ini," kata Iksan Iskandar.
Baca Juga : Sempat Turun Hujan, Masyarakat Tetap Antusias Hadiri Kampanye Andi Sudirman di Bulukumba
Dia juga menguraikan, bahwa berbagai upaya pelaksanaan pembangunan di daerah ini, telah berjalan dengan baik dan lancar. peringatan hari jadi yang dilaksanakan secara sederhana tanpa ada kegiatan yang massif ini.
"Pada hakekatnya tidak mengurangi makna dan nilai historikal bagi seluruh warga Jenepon untuk berada, sebagai bentuk apresiasi kita terhadap refleksi terhadap karsa, karya dan budaya yang telah diperjuangkan oleh para leluhur Bumi Turatea," ujarnya.
"Melalui Perayaan Hari Jadi ini, kita menyaksikan untuk memelihara kebersamaan dan kebersamaan. yang dilandasi oleh budaya dan nilai kearifan lokal sebagai warisan para leluhur,".
Baca Juga : Tokoh Literasi Sebut Smart School Andi Sudirman Sulaiman Majukan Pendidikan Sulsel
Nilai kearifan lokal “abbulo sibatang accera sitongka-tongka” sebagai slogan kearifan masyarakat Jeneponto, merupakan nilai-nilai luhur yang tumbuh dari masyarakat dan dilandasi oleh semangat persatuan dan kesatuan. Nilai-nilai inilah yang menjadi semangat dan motivasi bagi seluruh masyarakat Jeneponto untuk Bangkit, Kerja, Bersatu, Meraih Jeneponto SMART.
Bupati dua periode itu juga menyampaikan bahwa Pandemi COVID-19 selama kurang lebih 2 tahun telah memberikan tekanan terhadap kondisi perekonomian nasional bahkan global yang juga berimplikasi pada perkonomian daerah.
Namun berkat kerja keras dan pemulihan ekonomi nasional yang kita lakukan bersama, Pencapaian vaksinasi di daerah ini mencapai realisasi 86,18 persen dosis satu.
Baca Juga : Fatmawati Rusdi Tegaskan Komitmen Andalan Hati Kolaborasi Dengan Pemuda Demi Kemajuan Sulsel
"Alhamdulillah, pertumbuhan ekonomi daerah ini juga mengalami peningkatan signifikan, dimana di tahun 2020 hanya 0,16 persen, dan meningkat tajam di tahun 2021 mencapai 5,40 persen," ucapnya.
Selain itu pula, tingkat pendapatan perkapita masyarakat Jeneponto tetap mengalami peningkatan. Pada tahun 2020 yaitu Rp25.700.000, meningkat pada tahun 2021 sebesar Rp27.260.000, atau capaian ini meningkat sebesar 1,06 persen.
Sedangkan Gini Rasio daerah ini pada tahun 2021 juga menunjukkan kondisi yang baik yaitu 0,353 poin yang berarti daerah ini berada pada saat menunggu. Indeks Pembangunan Manusia mengalami peningkatan dari angka 64,26 poin menjadi 64,56 poin meskipun dari sisi peringkat IPM, daerah ini masih terus ditingkatkan.
Baca Juga : Andi Sudirman Ungkap Alasan Toraja Penting Baginya, Mantan Bupati Dua Periode Theofilus Dukung Andalan Hati
"Pengentasan kemiskinan terus pula kita upayakan secara strategis dan terpadu. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, angka kemiskinan ini mengalami penurunan 0,3 persen dari tahun 2020 yaitu 14,58 persen menjadi 14,28 persen atau 52,530 jiwa pada tahun 2021, dan angka daun terbuka pada tahun 2021 menjadi 2,38 persen," sebutnya.
Selanjutnya pada pengembangan sektor pertanian mendapat dukungan dan apresiasi yang baik dari Pemerintah. Dengan diresmikannya Waduk Karraloe oleh Presiden diharapkan akan semakin meningkatkan produktifitas pertanian di daerah ini.
Sektor industri dan energi terbarukan juga terus berjalan dengan baik dengan hadirnya dua pembangkit Tenaga Listrik. Pengembangan sektor pariwisata terus dikembangkan, dan telah mendapatkan apresiasi dari Menteri Pariwisata, yang telah berkunjung ke Kawasan Wisata Bossolo Rumbia, dan pengembangan potensi wisata lainnya.
Baca Juga : Emak-Emak di Kota Makassar Komitmen Menangkan Andalan Hati
Pembangunan Sektor Keagamaan juga tumbuh dengan baik, dengan semakin berkembangnya Pondok Pesantren dan Kelompok Tahzin dan Tahfidz, termasuk program 1000 Hafidz yang tahun ini sebagai tahun ke empat dan telah terealisasi 800 Hafidz.
Kita juga masih terus fokus pada upaya meraih Piala Adipura dan pengembangan tata kelola pemerintahan berbasis elektronik serta inovasi pelayanan publik lainnya. Tahun 2021, Jeneponto berhasil meraih kembali 30 Inovasi Pelayanan Publik Sulawesi Selatan, melalui Inovasi Gantala dan saat ini juga meloloskan 4 nominator Top 30," terangnya.
Selain itu, juga nilai Akutabilitas Kinerja Pemerintah Daerah melalui evaluasi SAKIP mengalami peningkatan dari Predikat CC menjadi Predikat B. Pada
tahun ini, kami telah membangun kerja sama dengan Kementerian Kominfo melalui Pelatihan Digital bagi ASN, Pelaku UKM dan Angkatan Kerja lainnya.
Baca Juga : Emak-Emak di Kota Makassar Komitmen Menangkan Andalan Hati
"Sebagai satu-satunya daerah dipilih di Sulawesi Selatan, dengan target 10.000 orang yang diinginkan, sebagai salah satu aksi mewujudkan Visi Jeneponto SMART 2023," ujarnya.