Minggu, 01 Mei 2022 11:25

Jelang Hari H Lebaran Idul Fitri 2022 Kementan Jaga Ketersediaan dan Harga Bahan Pangan Pokok

Syukur Nutu
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Mentan Syahrul Yasin Limpo
Mentan Syahrul Yasin Limpo

"12 bahan pangan pokok terpenuhi dengan baik serta harga aman terjaga"

RAKYATKU.COM, MEDAN - Menjelang hari raya Idul Fitri Kementerian Pertanian (Kementan) tetap berkomitmen untuk menjaga dan memastikan ketersediaan dan harga 12 bahan pangan pokok di pasaran.

“Jelang lebaran kali ini, kami bersama seluruh pemerintah provinsi tetap turun ke lapangan untuk memastikan ketersediaan dan harga 12 bahan pangan pokok terpenuhi dengan baik serta harga aman terjangkau,” ujar Ali Jamil Plt Dirjen Perkebunan, Disertakan Sekretaris Ditjen Perkebunan pada acara Gelar Pasar Murah Mitra Tani di lapangan sejati pratama Medan Pangkalan Mansyur, Kec Medan Johor Kota Medan (30/04).

Dari hasil pantauannya beberapa waktu lalu, didapati minyak goreng masih fluktuatif dari aspek harga, sedangkan dalam hal stok kebutuhan minyak goreng tercukupi.

Baca Juga : Survei Terbaru Calon Gubernur Sulsel: Menteri Pertanian, Kabaharkam, Waketum Golkar Hingga Bupati Gowa Teratas

"Dari pantauan kali ini terlihat stok ketersediaan dan harga 12 bahan pokok secara umum masih aman terkendali di Kota Medan," jelasnya.

Ali menambahkan, agar distributor terus kirim stoknya secara rutin, apalagi di jelang lebaran seperti ini. Jangan sampai kekurangan masyarakat. Pemerintah akan terus berupaya dan berkomitmen yang terbaik untuk masyarakat tentunya, memastikan kebutuhan bahan pangan pokok dapat tercukupi dan terjangkau oleh masyarakat.

Demi membantu terpenuhinya kebutuhan masyarakat jelang lebaran kali ini, Kementan Gelar Pangan Murah di beberapa provinsi secara serentak, tak terkecuali di Medan Sumatera Utara, khususnya Gelar Pasar Murah Mitra Tani di lapangan sejati pratama Medan Pangkalan Mansyur, Kec Medan Johor Kota Medan, berkolaborasi dengan pemerintah Provinsi Sumatera Utara dan pemerintah Kota Medan serta pihak terkait lainnya.

Baca Juga : Panen Jagung di Lokasi Food Estate Gunung Mas Memuaskan

Acara yang digagas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo tersebut, disambut dengan antusiasme tinggi dan mendapat respon positif dari warga sekitar, karena selain menjual berbagai bahan pangan pokok seperti daging sapi, ayam, telur, cabai, minyak, gula dan lainnya, juga ada penyerahan secara simbolis bantuan santunan kepada anak yatim duafa, fakir miskin dan orang tua jompo oleh Gubernur, Plt. Dirjen Perkebunan, Walikota, Pangdam dan Kapolda. Pasar yang diinisiasi Mentan SYL ini, ramai dipadati pengunjung. Adapun pada pasar ini turut dibagikan kupon untuk 1000 orang pengunjung.

Warga Sumut sangat mengapresiasi bentuk perhatian Kementan dengan menggelar Pasar Murah Mitra Tani ini, apalagi di saat moment menyambut lebaran, sehingga warga tidak kesulitan mencari bahan pangan pokok untuk persiapan lebaran.

“Bersyukur ada acara ini, pemerintah sangat membantu ditengah kesulitan kami di lebaran ini,” ujar Dewi, salah satu pengunjung.

Baca Juga : Pupuk Indonesia Dukung Sulsel Menuju Swasembada Pangan 2024. Mentan: Manfaatkan Lahan Rawa

Tak hanya itu, para pekebun pun juga difasilitasi dan dilibatkan sehingga mereka dapat menjual langsung hasil panennya begitu juga dengan mitra-mitra pelaku usaha perkebunan seperti PT.Musim Mas Group produsen minyak goreng.

Gubernur Provinsi Sumatera Utara, Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Edy Rahmayadi menyampaikan terima kasih kepada Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, beserta Plt Dirjen Perkebunan dan Sekretaris Ditjen Perkebunan karena telah menginisiasi Gelar Pasar Murah Mitra Tani di Sumut dan telah hadir di tengah-tengah masyarakat Sumut saat jelang lebaran ini, memastikan kebutuhan bahan pangan pokok warga Sumut terpenuhi dan terjangkau.

Selain itu Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, mengapresiasi Gelar Pasar Murah Mitra Tani yang digagasi Kementan ini menyampaikan terima kasih kepada Kementan, acara ini sangat bermanfaat bagi warga dan dengan adanya pasar ini membantu mempermudah warga khususnya saat menyambut lebaran ini, sehingga warga tidak kesulitan mencari bahan pangan pokok untuk persiapan lebaran.

Baca Juga : Mantan Gubernur Sulsel Hadiri Pelantikan Andi Amran Sulaiman Jadi Menteri Pertanian RI

“Hingga tiga bulan ke depan ketersediaan pangan cukup untuk Sumatera Utara. Jadi tidak perlu khawatir. Moment lebaran ini bahan pangan pokok aman," jelasnya.

#kementan #Syahrul Yasin Limpo