Rabu, 23 Maret 2022 10:55

Bupati Luwu Utara Resmikan Gedung Baru Pondok Pesantren As'adiyah

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Luwu Utara Resmikan Gedung Baru Pondok Pesantren As'adiyah

Peresmian Gedung RKB Raudhatul Athfal ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

LUWU UTARA -- Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani memperingati perayaan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1443 H yang dirangkaikan dengan peresmian Gedung RKB Raudhatul Athfal Lokasi Kampus III Pondok Pesantren As'adiyah Belawa Baru, Desa Pattimang, Kecamatan Malangke, pada Rabu, 23 Maret 2022.

Peresmian Gedung RKB Raudhatul Athfal ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.

Pimpinan Pondok Pesantren H Sulaiman Abdullah mengatakan, gedung RKB ini didirikan melalui bantuan dari swadaya masyarakat dan salah satu bantuan dari Indah Putri Indriani.

Baca Juga : Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Liuwu Utara: Ini Tahun Terakhir Saya Memimpin Upacara Bendera

"Terima kasih banyak atas perhatian dan bantuan ibu Bupati yang tidak pernah melupakan dan meninggalkan kami selama ini," ucap Sulaiman Abdullah.

Indah pun turut menghaturkan terima kasih, khususnya kepada pimpinan pondok pesantren dan seluruh donatur yang telah membantu dan berkontribusi dalam pembangunan Pondok Pesantren.

"Jangan khawatir untuk memberikan untuk kebaikan karena sedekah yang kita keluarkan sesungguhnya akan kembali kepada diri kita sendiri. Jadi tidak usah khawatir bahkan akan dilipatgandakan oleh Allah SWT jika kita membatu dengan keikhlasan," kata Indah.

Baca Juga : Bupati Luwu Utara Letakkan Batu Pertama Pembangunan DAK Fisik Pendidikan

Untuk pembangunan asrama Kampus 2 dan 3, bupati dua periode ini pun optimistis bisa segera rampung. "Tidak usah khawatir, saya percaya akan berjalan dengan baik. Mari kita semua mengambil bagian untuk menyelesaikan ini," demikian IDP, akronim Indah.

Turut hadir dalam peresmian itu yakni Kabag Kesra Luwu Utara, Camat Malangke, Ketua Bawaslu Luwu Utara, Ketua PA Luwu Utara, Pimpinan BSI.

#pemkab luwu utara #Indah Putri Indriani