LUWU UTARA -- Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani menerima kunjungan silaturahmi Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo di ruang kerjanya, pada Kamis, (10/03/2022).
Rombongan dipimpin Rektor Unanda Dr. Ir. H. Annas Boceng, M.Si. "Kita selalu berharap petunjuk dan masukan serta arahan ibu Bupati Luwu Utara dalam rangka pengembangan universitas ke depan," ucap Annas.
Kunjungan ini dimaksudkan untuk membangun kedekatan dan meminta dukungan dengan Pemerintah Daerah untuk menjadikan Unanda menjadi lebih baik. "Termasuk dalam waktu dekat kami akan melakukan rapat kerja, kami berharap Ibu Bupati dapat hadir dan memberikan materi," harap Annas.
Baca Juga : Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Liuwu Utara: Ini Tahun Terakhir Saya Memimpin Upacara Bendera
Dipaparkan, Unanda berbeda dengan universitas yang lain yang ada di Tanah Luwu di mana Universitas yang lain didirikan perorangan atau organisasi, sementara Unanda didirikan dengan kerja sama pemerintah yang ada di Tanah Luwu.
"Besar harapan kami untuk kita bersama-sama membesarkan Unanda kedepannya," tutup Rektor Unanda Annas Boceng.
Sementara itu, Bupati Luwu Utara pada kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih karena telah berkunjung ke Kabupaten Luwu Utara. "Semoga kedepannya kerja sama yang baik bisa lebih terjalin," ucap IDP.
Baca Juga : Bupati Luwu Utara Letakkan Batu Pertama Pembangunan DAK Fisik Pendidikan
Intinya, kata dia, pemerintah daerah akan selalu meng-support Unanda. "Terkait kerja sama sudah banyak kerja sama yang sudah dilakukan bersama. Kami siap respon, apa yang bisa kita kerja samakan, kita kerja samakan," kata IDP.
Dalam kunjungan tersebut Bupati Luwu Utara di dampingi oleh Kepala Bappelitbangda, Kepala Dinas Perikanan, Kepala Dinas Pertanian, Kepala BKPSDM, dan Kabag Pemerintahan Setda kabupaten Luwu Utara.