RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Kantor Sekretariat KPU Kota Makassar akan melakasanakan WFH 100% sejak hari ini hingga 5 hari kedapan. Hal ini seperti disampaikan langsung oleh Farid Wajdi, Ketua KPU Makassar. Ia mengatakan WFH berkaitan dengan pencegahan penyebaran Covid19, dengan merujuk surat edaran KPU RI & Surat Edaran Walikota Makassar No 443/2022.
"Dalam masa WFH 100% Aktivitas layanam publik KPU Kota Makassar insyaAllah tetap terkordinasi," kata Farid, Rabu 16/2/2022.
Selain itu sambung Farid, terdapat satu orang staf di Kantor Sekretariat KPU Kota Makassar terkonfirmasi positif Covid-19.
Baca Juga : KPU Bersama Bappeda Makassar Gelar Audiensi Penyusunan Visi Misi dan Program Paslon Wali Kota
"Satu orang staf kami terkonfirmasi positif covid19 kemarin sore. Saat ini sedang manalanakan isolasi. Mohon doanya semoga staf kami lekas pulih kembali," tambahnya.
BERITA TERKAIT
-
Jelang Pemilu 2024, KPU Makassar Gelar Simulasi Tahapan Pemilu dan Pemantapan Aplikasi SIREKAP
-
PPK Biringkanaya dan PPS Kelurahan Sudiang Raya Sosialisasi Pemilu 2024 di Sekolah
-
KPU Makassar Lakukan Pencermatan DCT Saat Mati Lampu
-
KPU Makassar Tetapkan DCS Bacaleg DPRD Makassar, 64 Tidak Memenuhi Syarat