Kamis, 13 Januari 2022 08:46
(Foto Instagram Chelsea)
Editor : Usman Pala

RAKYATKU.COM--Chelsea memastikan diri lolos ke Final Piala Liga Inggris setelah meraih kemenangan 1-0 atas Tottenham Hotspur di leg kedua laga Semifinal pada Kamis dini hari Wita (13/1/2022) di Totenham Hotspur Stadium.

 

Hasil ini melengkapi kemenangan The Blues dengan agregat 3-0 atas Tottenham. Chelsea berhasil meraih kemenangan 2-0 di leg pertama pada pekan lalu di Stamford Bridge.

Hasil ini membawa anak asuh Thomas Tuchel melaju ke Final Piala Carabao Cup 2021-2022,

Baca Juga : Permalukan Chelsea di Stamford Bridge, Real Madrid ke Semifinal Liga Champions

Chelsea langsung menyerang tuan rumah begitu pertandingan dimulai.The Blues butuh waktu 18 menit untuk bisa menjebol gawang Totenham Hotspur.

 

Antonio Rudiger memanfaatkan umpan yang diberikan Mason Mount, dengan sundulannya berhasil memperdayai pejaga gawang Tottenham. Skor 1-0 dengan agregat 3-0 untuk keunggulan Chelsea.

Tottenham berusaha untuk menyamakan kedudukan. Anak asuh Antonio Conte nyaris menyamakan kedudukan ketika wasit menunjuk titik penalti setelah Rudiger menjegal Pierre-Emile Højbjerg.

Baca Juga : Real Madrid Menang 2-0 Atas Chelsea di Leg Pertama Perempat Final Liga Champions

Namun, setelah ditinjau oleh VAR, wasit berubah pikiran dan membatalkan hadiah penalti itu karena pelanggaran yang dilakukan Rudiger masih di luar kotak penalti.

Sampai akhir laga, Chelsea unggul 1-0 membuat agregat 3-0 atas Tottenham. Di Final Chelsea masih menunggu pemenang antara Liverpool vs Arsenal yang baru bertanding Semifinal leg pertama Carabao Cup dini hari nanti.