RAKYATKU.COM, BARRU - Jalan provinsi penghubung Kabupaten Barru dan Soppeng, di Dusun Ele, Kecamatan Tanete Riaja kembali mendapat perbaikan sementara, Kamis (16/12/2021).
Pemerintah Kabupaten Barru bekerja sama dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Wilayah Sulsel menurunkan alat berat menangani jalan tersebut.
Jalan di Dusun Ele ini sebelumnya paling sering dikeluhkan oleh masyarakat. Meski sudah sering mendapat perbaikan sementara, namun beban kendaraan yang melintas cukup padat, sehingga kerusakan tak terhindarkan.
Baca Juga : Bupati Barru Tekankan Pentingnya Suara Anak dalam Pembangunan Daerah
Pengerjaan jalan sementara yang kembali dilakukan di mulai dari proses perataan jalan yang terlalu berlubang kemudian di walas untuk memadatkan agar kondisi batu yang bermunculan tidak membahayakan pengendara jalan.
Perbaikan jalan sementara ini berjalan dengan aman dan masyarakat juga mengerti untuk sementara waktu perjalanannya terganggu.
"Perbaikan ini sifatnya sementara. Tahun depan kita sudah perbaiki permanen karena sudah dianggarkan. Rencananya maret 2021," ujar kepala UPT Wilayah III Parepare yang berwenang menangani perbaikan jalan ini.
BERITA TERKAIT
-
Bupati Barru Ajak Petani Tingkatkan Produktivitas Melalui Tradisi Mappalili
-
Bupati Barru Dorong Kegiatan Berburu Babi Di Desa Lompo Tengah Jadi Atraksi Wisata Tahunan
-
Dinas Pertanian Barru Bersama Petani: Mengatasi Tantangan El Nino dengan Varietas Pendek
-
Hadiri Maulid Nabi, Bupati Barru Ungkap Tiga Kisah Rasulullah SAW