Senin, 22 November 2021 19:32

Mahasiswa Keperawatan Asal Mamuju Praktek Klinik di RSUD Andi Makkasau

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Mahasiswa Keperawatan Asal Mamuju Praktek Klinik di RSUD Andi Makkasau

Ummi berharap selama menjalani praktik, para mahasiswa tersebut benar-benar mampu menggali ilmu pengetahuan, konsultasi serta sering melakukan pertanyaan seputar perawatan bedah di perawat yang bertugas dan Clinical Instructure (CI).

RAKYATKU.COM,PAREPARE -- RSUD Andi Makkasau menerima 32 mahasiswa jurusan keperawatan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Mamuju Sulawesi Barat yang akan melakukan praktik klinik keperawatan medical bedah.

Rombongan diterima Kepala Bidang Keperawatan dan Penunjang Pelayanan RSUD Andi Makkasau, Sri Ummi Wahyuni, di aula lantai 2 RSUD Andi Makkasau, Senin (22/11/2021).

"Besar harapan kita dengan adanya kegiatan praktik seperti ini nantinya mereka mampu menjadi tenaga perawat yang kompeten, profesional, care terhadap pasien dalam melaksanakan tindakan keperawatan," jelas Ummi dalam sambutannya.

Baca Juga : Evaluasi Capaian, Koperasi RSUD Andi Makkasau Gelar RAT

Ummi berharap selama menjalani praktik, para mahasiswa tersebut benar-benar mampu menggali ilmu pengetahuan, konsultasi serta sering melakukan pertanyaan seputar perawatan bedah di perawat yang bertugas dan Clinical Instructure (CI).

"Selama empat minggu mahasiswa akan memasuki empat ruangan yaitu ruangan interna, bedah, ICU, dan hemodialisa. Mereka akan membuat asuhan keperawatan pada sistem pernapasan, sistem cardiovaskuler, sistem perkemihan, sistem imun dan penyakit penyakit trofis," bebernya.

Kompetensi yang diharapkan, kata Ummi, adalah mahasiswa mampu melakukan pengkajian, membuat diagnosa keperawatan, menentukan intervensi, implementasi dan evaluasi pada kasus yang mereka ambil.

Baca Juga : Rasa Duka Mendalam RSUD Andi Makkasau Atas Kepergian Nikolas Koliangan Lalang

"Selain itu mereka juga diharapkan dapat melakukan tindakan-tindakan mandiri keperawatan seperti mengatur posisi, memasang oksigen, nebukizer, suction, perawatan wsd, perawatan tracheostomi, pemasangan EKG, menilai CVP, memasang cateter, memasang infus, memasang transfusi dan lainnya," tutup dia.

Penulis : Hasrul Nawir
#RSUD Andi Makkasau