Selasa, 09 November 2021 14:45

Jelang Liga 3, Ketua Gaswa Minta Dukungan Kadin Wajo

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Jelang Liga 3, Ketua Gaswa Minta Dukungan Kadin Wajo

Keluarga besar Kadin yang dipimpinnya menyatakan akan mensupport Askab PSSI Wajo.

RAKYATKU.COM,WAJO - Pengurus Gaswa Wajo menyambangi ketua Kadin. Hadir dalam silaturahmi tersebut antara lain Ketua Gaswa, H Irfan SE yang juga anggota DPRD Wajo didampingi Bendahara, A Syarifuddin Thamrin.

Silaturahmi tersebut membahas rencana Gaswa untuk mengikuti Liga 3 yang akan dihelat bulan ini.

Pertemuan di BBC ini berlangsung penuh keakraban. Diselingi canda tawa.

“Saya optimis, dengan kerja keras pengurus dengan dukungan yang maksimal, maka Askab PSSI Wajo akan kembali bangkit sesuai harapan masyarakat dan pencinta sepak bola di Kabupaten Wajo,” kata Darmawan Sanusi yang juga Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Wajo yang didampingi Wakil Ketua Umum Asriadin Mase, Selasa (9/11/2021).

Wawan menambahkan bahwa keluarga besar Kadin yang dipimpinnya menyatakan akan mensupport Askab PSSI Wajo.

Tak hanya sampai di situ, ketua Kadin Wajo juga mengharapkan korporasi perusahaan yang ada di Kabupaten Wajo untuk hadir mendukung perkembangan olahraga yang ada di Kabupaten Wajo.

"Seharusnya perusahaan yang ada berkewajiban untuk memfasilitasi kegiatan ini, menggunakan dana CSR yang sudah diatur oleh Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dalam hal tanggung jawab sosial dan lingkungan," jelas dia.

H Irfan juga mengucapkan terima kasih atas respons ketua Kadin Wajo. "Ini adalah awal silaturahmi. Kami akan terus mengajak Kadin Wajo dalam memikirkan sepak bola di tanah Wajo.

 

Penulis : Abd Rasyid. MS
#gaswa wajo