Jumat, 05 November 2021 20:03
Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan saat membersihkan di sekitar masjid bersama petugas dari kelurahan.
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM - Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel menggelar bakti sosial pada Jumat (5/11/2021). Dalam rangka HUT ke-76 Korps Brimob Polri.

 

Kegiatan dengan melibatkan pasukan Brimob Bone berupa pembersihkan rumah ibadah.

Di antara rumah ibadah yang menjadi lokasi kegiatan adalah Masjid Al Markaz Al Ma'arif yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat dan Gereja Immanuel Watampone yang beralamat di Jalan Ahmad Yani Kelurahan Watampone Kecamatan Tanete Riattang.

Baca Juga : Permudah Vaksinasi, Batalyon C Brimob Polda Sulsel Jemput Warga di Rumah

"Di momen HUT tahun ini kami berharap kehadiran Brimob dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat luas khususnya warga Kabupaten Bone," kata Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan yang memimpin langsung kegiatan tersebut.

 

Tidak hanya melakukan bakti sosial berupa pembersihkan tempat ibadah, Batalyon C juga akan menggelar serangkaian kegiatan sosial lainnya seperti pembagian sembako bagi masyarakat yang membutuhkan, vaksinasi massal serta anjangsana kepada purnawirawan Brimob serta para warakawuri.

"Kami juga ada kegiatan sosial lainnya, termasuk akan ada vaksinasi massal," tambahnya.

Baca Juga : 1 Korban Meninggal, Tim SAR Brimob Bone Evakuasi Korban Truk Terjun ke Jurang Sedalam 100 Meter

Sementara itu, Hasnawati Ramli selaku camat Tanete Riattang Barat memberikan apresiasi atas perhatiannya terhadap lingkungan dan fasilitas umum yang dilakukan oleh satuan Brimob Polda Sulsel, terkhusus Batalyon C.

"Saya atas nama warga Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Komandan Brimob Bone beserta anggota yang telah peduli dengan lingkungan tempat ibadah kami yang juga merupakan ikon dari Kabupaten Bone. Semoga di HUT-nya yang ke-76 ini Brimob semakin jaya, sukses, dan maju," katanya.

Penulis : Syukur